Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JNE Akan Bangun Infrastruktur Logistik di Daerah

Perusahaan logistik dan jasa titipan PT TIKI Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) akan membangun infrastuktur di sejumlah daerah, setelah melakukan pengembangan teknologi informasi dan komunikasi dengan meluncurkan mobile apps MyJNE.
Ini agar kapasitas pengiriman semakin besar. /Bisnis
Ini agar kapasitas pengiriman semakin besar. /Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan logistik dan jasa titipan PT TIKI Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) akan membangun infrastuktur di sejumlah daerah, setelah melakukan pengembangan teknologi informasi dan komunikasi dengan meluncurkan mobile apps MyJNE.

Mohamad Feriadi, Presiden Direktur JNE, menyampaikan infrastruktur yang akan dibangun antara lain Gateway di Jakarta, Surabaya, Wangon, dan Bandung untuk memaksimalkan konektifitas antarwilayah.

Selain itu, akan dibangun gedung operasional dan kantor-kantor perwakilan baru sebagai bentuk perluasan jaringan, seperti di Medan dan di Batam.

"Ini agar kapasitas pengiriman semakin besar, yang salah satu tujuannya agar mampu menunjang pertumbuhan e-commerce yang pesat dalam hal pengantaran fisik barang dari pengirim ke penerima," katanya dalam siaran pers, Selasa (26/4/2016).

Sebelumnya, perusahaan logistik dan jasa titipan PT TIKI Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) meraih tiga penghargaan di bidang sumber daya manusia dan invovasi di era digital pada kuartal I 2016.

"Setiap penghargaan semakin memacu semangat JNE dalam berkembang dan senantiasa berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan," ujar Feriadi.

Berikut ini penghargaan yang diterima JNE.

1. HR Excellence 2015 Award untuk kategori HR Transformation dan Recruitment & Attraction

Penghargaan ini diberikan oleh Swanetwork bekerjasama dengan Lembaga Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Penghargaan diserahkan pada Rabu (24/2/2016) di Ballroom A Hotel Shangri-La, Jakarta.

Para peraih penghargaan tersebut telah melalui seleksi secara ketat oleh Swa dan Lembaga Manajemen FE-UI dengan metodologi khusus dan JNE terpilih sebagai peraih penghargaan karena visi-misi dan konsep manajemen SDM yang ditangani secara swakelola selama ini dapat diaplikasikan secara maksimal dalam menunjang kinerja perusahaan.

2. The 2016 Brand for Good Club & League 300.

Penghargaan ini diserahkan oleh Hermawan Kartajaya selaku Founder and Chairman MarkPlus, Inc. pada 3 Maret 2016 di Raffles Hotel Jakarta, Ciputra World, Jakarta.

Berdasarkan pengolahan dan analisa data oleh MarkPlus Insight terhadap 670 brand dengan awareness di atas 10% di 18 kota yang diukur dari Brand Advocacy Ratio dan Purchase Action Ratio, JNE termasuk ke dalam 300 Brand dengan Brand Advocacy Ratio tertinggi di Indonesia, yang disebut sebagai League 300 yang memiliki Konsep 5A (Aware, Appeal, Ask, Act, Advocate) Wow Marketing di Era New Wave.

3. Penghargaan Tokoh Industri untuk Soeprapto Soeparno (alm).

Soeprapto Soeparno adalah ayah dari Direktur Utama JNE saat ini, Mohamad Feriadi. Penghargaan tersebut diberikan dalam acara Munas IX Asperindo oleh Ketua Umum Masa Bhakti 2012 2015, Muhammad Kadrial. Penghargaan adalah bentuk penghormatan terhadap pendiri JNE.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper