Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Realisasi Investasi 2015 Lampaui Target

Realisasi investasi sepanjang 2015 tercatat senilai Rp545,4 triliun, naik 17,8% dibandingkan capaian 2014, sekaligus melampaui target Rp519,5 triliun.
Gedung BKPM/Bisnis
Gedung BKPM/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – Realisasi investasi sepanjang 2015 tercatat senilai Rp545,4 triliun.

Angka tersebut menunjukkan kenaikan 17,8% dibandingkan capaian 2014, sekaligus melampaui target Rp519,5 triliun.

Deputi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Azhar Lubis mengatakan dari target tersebut, komposisi investasi domestik (PMDN) tercatat senilai Rp179,5 triliun dan komposisi investasi asing (PMA) Rp365,9 triliun.

“Yang menarik, ada peningkatan porsi investasi luar Jawa,” katanya dalam konferensi pers, Kamis (21/1/2016).

Realisasi investasi di Jawa senilai Rp296,7 triliun atau mengambil porsi 54,4%.

Sementara realisasi investasi di luar Jawa senilai Rp248,7 triliun dengan porsi 45,6%.

Jika dibandingkan tahun sebelumnya, porsi investasi di luar Jawa hanya mengambil 43,1%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper