Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surya Semesta Resmikan Proyek Terpadu di Kuningan Tahun Depan

/suryainternusa
/suryainternusa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Surya Semesta Internusa Tbk memprediksi pemancangan tiang perdana proyek kawasan terpadu atau mix used yang berlokasi di Kuningan, Jakarta Selatan pada 2017.

Presiden Direktur Surya Semesta Johannes Suriadjaja mengatakan perseroan pada awalnya hanya akan membangun gedung perkantoran bernama SSI Tower. Proyek itu akan dibangun di atas lahan yang sebelumnya berdiri kantor pusat perseroan.

"Tapi kami mau revisi plan karena perlu juga adaptasi dengan kondisi ekonomi. Tadinya hanya office, tapi rencana kami jadi mix used, ada office, apartemen, hotel, dan area food & beverage," jelasnya, Rabu (20/1/2016).

Dia menambahkan perubahan desain itu diharapkan rampung pada akhir 2016 sehingga pada 2017 sudah bisa dilakukan pemancangan tiang perdana. Adapun pembangunan akan dilakukan dalam dua tahap.

Menurut Johannes, tahap pertama akan dibangun gedung perkantoran dengan masa konstruksi selama tiga tahun. Selang dua tahun setelah konstruksi perkantoran, Surya Semesta akan membangun apartemen, hotel, dan area ritel.

Dia menuturkan perubahan desain juga berkonsekuensi pada estimasi biaya investasi. Johannes menyebut, total biaya investasi ditaksir mencapai Rp6 triliun. Adapun sumber pendanaan akan berasal dari pinjaman bilateral dan juga penyertaan modal dari perusahaan mitra.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper