Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Bekasi Berencana Bantu Jaminan Kredit UMKM

Pemkot Bekasi berencana memberikan bantuan jaminan kredit bagi pelaku usaha kelompok UMKM untuk bersaing di era Masyarakaray Ekonomi Asean (MEA).
Ilustrasi: Pekerja sedang merapikan boneka/Bisnis.com
Ilustrasi: Pekerja sedang merapikan boneka/Bisnis.com

Bisnis.com, BEKAS-Pemkot Bekasi berencana memberikan bantuan jaminan kredit bagi pelaku usaha kelompok UMKM untuk bersaing di era Masyarakaray Ekonomi Asean (MEA).

Aceng Solahuddin, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Bekasi mengatakan salah satu tantangan pada era MEA adalah terkait persaingan produk UMKM Kota Bekasi.

Dalam catatan Disperindagkop, beberapa UMKM di Kota Bekasi sejauh ini mulai melebarkan sayap ke pasar ekspor, seperti produsen boneka, furniture, handy craft dan fashion.

"Saat ini ada 20 ribu UMKM di Kota Bekasi yang harus dikembangkan dari kecil ke besar," katanya, Selasa (5/1/2016).

Sayangnya, UMKM Kota Bekasi selama ini masih kesulitan mendapatkan pinjaman dari bank untuk pengembangan usaha.

Untuk itu, pihaknya berencana akan membentuk lembaga Jaminan Kredit Daerah (Jamkrida) sebagai lembaga yang menjamin UMKM saat mengajukan pinjaman ke bank.

Namun demikian, proses pembentukan lembaga tersebut memerlukan waktu hingga tiga tahun mendatang.

"Tidak ada yang terlambat, daripada tidak melakukan apa-apa," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhamad Hilman
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper