Bisnis.com, JAKARTA - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) telah mengirimkan nama untuk mengisi jabatan sebagai dewan pengawas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ke panitia seleksi.
Untuk BPJS Ketenagakerjaan, Apindo mengusulkan sembilan nama, dan tujuh nama untuk mengisi kursi dewan pengawas BPJS Kesehatan. Nantinya, proses seleksi akan dilakukan oleh pansel.
"Kami sudah mengirimkan nama-nama calon dewan pengawas di kedua badan itu. Mudah-mudahan bisa sesuai," kata Ketua Umum Apindo Hariyadi Sukamdani, Jumat (20/11/2015).
Nama-nama yang diajukan antara lain Aditya Warman, Iftida Yasar, Anthony Hilman, dan nama anggota Apindo lain untuk mengisi jabatan di posisi dewan pengawas.
Nantinya, setelah melalui proses seleksi di pansel, nama-nama calon anggota dewan pengawas BPJS harus menjalani uji kelayakan di Komisi IX DPR.
"Kami berharap calon kami ada yang sesuai. Nanti yang terpilih hanya dua nama," ujarnya.
Serahkan Nama Calon Dewan Pengawas BPJS, Siapa yang Diusulkan Apindo?
Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) telah mengirimkan nama untuk mengisi jabatan sebagai dewan pengawas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ke panitia seleksi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Tegar Arief
Editor : Stefanus Arief Setiaji
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

10 menit yang lalu
CSIS Soroti Posisi Tawar RI dalam Kesepakatan Dagang dengan AS

22 menit yang lalu
Perumnas: PMN Rp1 Triliun Belum Cair, Begini Nasib Proyek 3 Juta Rumah

28 menit yang lalu
Pabrik Emas Raksasa Antam di Gresik Mulai Produksi 2027

29 menit yang lalu
Wamentan Sebut AS Tertarik Telur Indonesia meski Ada Tarif Impor 19%
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
