Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kementan Sebut Potensi Panen Mencapai 4,1 Juta Hektare

Kementerian Pertanian memastikan Indonesia masih memiliki potensi produksi seluas 4,1 juta hektare yang siap dipanen mulai Januari tahun depan. Kementan mengaku akan fokus menjaga potensi ini agar tidak gagal panen.
Traktor petani/Ilustrasi-JIBI Photo
Traktor petani/Ilustrasi-JIBI Photo

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Pertanian memastikan Indonesia masih memiliki potensi produksi seluas 4,1 juta hektare yang siap dipanen mulai Januari tahun depan. Kementan mengaku akan fokus menjaga potensi ini agar tidak gagal panen.

Menteri Pertanian Amran Sulaiman menyampaikan jika 4,1 juta hektare ini benar-benar dapat berproduksi secara maksimal, maka dapat dipastikan ketersediaan beras pada awal tahun depan akan terjamin.

"Sekarang standing crop di seluruh Indonesia 4,1 juta ha melalui citra data satelit dan data manual kabupaten-kabupaten, yang jelas kita harus optimalkan seluruh sumber daya yang ada. Kita tidak boleh tinggal diam, apalagi dengan kondisi el nino sekarang," kata Amran di Jakarta, Kamis (8/10/2015).

Sebelumnya, seperti dikutip Reuters, Pemerintah Vietnam mengatakan siap mengekspor beras ke Indonesia sebanyak 1 juta ton melalui Perum Bulog. Kendati demikian, Bulog mengatakan impor belum diputuskan dan komunikasi dengan Vietnam hanya sebatas penjajakan.

Sementara itu, hingga Kamis kemarin, Kementerian Pertanian  menyatakan rekomendasi impor beras belum dikeluarkan dan belum ada pertimbangan untuk mengeluarkan karena produksi diyakini mencukupi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper