Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Genjot PAD, Bekasi Targetkan Sampah di Sumurbatu Jadi Listrik

Pemerintah Kota Bekasi menargetkan akan ada tambahan pendapatan asli daerah (PAD) dari pemanfaatan sampah di TPA Sumurbatu menjadi tenaga pembangkit listrik. nn
Pembangkit listrik/Antara
Pembangkit listrik/Antara

Bisnis.com, BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi menargetkan akan ada tambahan pendapatan asli daerah (PAD) dari pemanfaatan sampah di TPA Sumurbatu menjadi tenaga pembangkit listrik.

Abdillah, Kepala Dinas Kebersihan Pemkot Bekasi, mengatakan kerja sama dengan pihak ketiga dalam pemanfaatan sampah akan memberikan nilai tambah bagi PAD Kota Bekasi, sekaligus penghematan biaya pengelolaan TPA Sumurbatu.

Namun demikian, dia belum dapat memastikan kontribusi yang akan diberikan dari pemanfaatan sampah di TPA Sumurbatu terhadap PAD Kota Bekasi. Besaran sumbangan terhadap PAD dari TPA Sumurbatu bergantung pada nilai kontrak antara Pemkot Bekasi dan pihak ketiga.

"Kalau besarannya berapa belum tahu. Nanti tergantung perjanjian kerja samanya," katanya, Jumat (26/6/2015).

Pemkot Bekasi telah menggandeng PT NW Industries Group untuk memanfaatkan sampah menjadi tenaga listrik. Perusahaan tersebut bersedia akan menggelontorkan dana Rp780 miliar untuk membangun empat tahap unit alat pembakar sampah menjadi tenaga listrik.

Pemanfaatan sampah menjadi pembangkit listrik adalah zero waste, sesuai dengan Permen ESDM No. 19/2013 tentang Pembelian Tenaga Listrik. Dari 2 juta kubik sampah yang ada di TPA Sumurbatu saat ini, imbuhnya, dapat menghasilkan 200 megawatt listrik.

Abdillah mengharapkan pemanfaatan sampah menjadi tenaga listrik nantinya akan memberikan nilai tambah lainnya bagi masyarakat Kota Bekasi.

"Kami berharap ada keuntungannya untuk kepentingan masyarakat."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhamad Hilman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper