Bisnis.com, JAKARTA— Pebisnis memasuki kuartal I/2015 dengan lebih pesimistis dibandingkan kuartal sebelumnya, meski masih mengharapkan peningkatan kondisi usaha.
Indeks Tendensi Bisnis yang diterbitkan BPS pada Kamis (5/2/2015) diprediksi sebesar 103,42 pada kuartal I/2015, lebih rendah dari ITB kuartal IV/2014 yang sebesar 104,7.
Pelaku usaha di sektor agribisnis tersurvei paling mengharapkan peningkatan bisnis tertinggi pada tiga bulan pertama tahun ini dengan ITB 111.97. Peningkatan bisnis di sektor tersebut sebagian besar didorong oleh kenaikan order dari pasar domestik dan kenaikan harga jual produk.
Di sisi lain, pebisnis tambang tersurvei paling pesimistis dengan ITB 101,57. Bidang usaha pertambangan dan penggalian tidak terlalu bergairah menghadapi kuartal I/2015 karena pasar ekspor yang buruk.
Indeks Tendensi Bisnis
Periode | Indeks |
Kuartal I/2015 | 103,42 |
Kuartal IV/20-14 | 104,07 |
Kuartal III/2014 | 107,24 |
Sumber: BPS