Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mustika Ratu Bidik Penjualan Naik 40% Pada 2015

PT Mustika Ratu Tbk. mematok target penjualan pada 2015 mencapai Rp679 miliar atau naik 40% dari target akhir tahun ini sebanyak Rp485 miliar.
Pasar di Timur Tengah juga menggiurkan. /Bisnis.com
Pasar di Timur Tengah juga menggiurkan. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—PT Mustika Ratu Tbk. mematok target penjualan pada 2015 mencapai Rp679 miliar atau naik 40% dari target akhir tahun ini sebanyak Rp485 miliar.

Sementara itu, sampai sembilan pertama 2014 emiten berkode MRAT tersebut berhasil membukukan total penjualan sebanyak Rp293,84 miliar atau naik 3,3% dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp283,96 miliar.

Dwi Putri Yanthi Muazd, Associate Director Marketing & Corporate Development Mustika Ratu, mengatakan strategi yang akan ditempuh perseroan dengan memperluas titik distribusi dan memperbanyak lini produk. Selain itu, perseroan juga akan agresif menggarap ekspor untuk meningkatkan penjualan.

“Kami baru saja masuk ke Jerman dan empat negara di Afrika Barat. Mudah-mudahan ini bisa jadi pintu kita untuk menggarap pasar negara Uni Eropa lainnya,” katanya dalam paparan publik, Rabu (12/11/2014).

Yanthi melanjutkan pasar ekspor memang baru berkontribusi 7% atau sekitar Rp20,57 miliar terhadap total penjualan perseroan. Tahun depan, manajemen berharap kontribusi pasar luar negeri bisa mencapai 11% terhadap total penjualan.

Selama ini, negara-negara di Asia seperti Malaysia, Hong Kong dan Brunei Darussalam merupakan pasar paling potensial dengan menyumbang 60% terhadap total ekspor.

Selain itu, pasar di Timur Tengah juga menggiurkan terutama terkait dengan sertifikasi halal yang sudah dikantongi produk perseroan. Di Jerman, MRAT mulai memasarkan dua produknya yaitu pasta gigi dan moutwash daun sirih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper