Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PELAKU UMKM: Mau ke Bank, Tempuh Jarak 12 Km

Desa Jengkrik, Kecamatan Kedunggulan, Ngawi, Jawa Timur menjadi salah satu sentra kerajinan yang dikenal dengan hasil tangan ukiran kayu.
Perajin rotan/Bisnis.com
Perajin rotan/Bisnis.com

Bisnis.com, NGAWI - Desa Jengkrik, Kecamatan Kedunggulan, Ngawi, Jawa Timur menjadi salah satu sentra kerajinan yang dikenal dengan hasil tangan ukiran kayu.

Tak ubahnya pelaku usaha rumahan lainnya, acapkali menabung uang di bank masih terasa asing bagi sebagian perajin di kawasan itu.

Wahyu Hidayat (36), salah satu pemilik usaha kerajinan di Desa Jengkrik mengatakan dirinya lebih memilih menggunakan uangnya untuk membeli bahan baku kerajinan ukir kayu dibanding menyimpan di bank.

"Selain itu, bank letaknya jauh sekitar 12 kilometer dari sini [Desa Jengkrik]," tutur Wahyu, Rabu (30/7/2014).

Apalagi, menurut Wahyu, imbal hasil yang diperoleh dari pembelian bahan baku kerajinan lebih tinggi dibanding menabung di bank. Adapun, bahan baku yang dibeli Wahyu berupa akar pohon dan kayu gelondongan.

Dia menjelaskan akar pohon dan kayu gelondongan masih bisa dijual ke pengrajin lain atau dijadikan kerajinan yang memiliki nilai ekonomis. "Mending saya pakai lagi uangnya dari pada di simpan," kata dia.

Berbagai macam kerajinan yang dibuat beragam di antaranya mebel, lampu duduk, dan jam.

Dalam sebulan, Wahyu menuturkan pihaknya bisa memproduksi 500 hingga 2.000 kerajinan ukir kayu. Dia mengungkapkan kebanyakan barang produksinya tersebut diekspor ke luar negeri seperti Jerman, Belanda, Italia, dan Belgia.

Dengan produksi sebanyak itu, Wahyu bisa meraup keuntungan sekitar Rp275 juta per bulan.

Sementara itu, Wahyu mengakui pada masa hari raya, permintaan akan kerajinan ukir kayu dari dalam negeri mengalami peningkatan. "Biasanya jelang Lebaran dan Natal, ada peningkatan pembelian mebel dari daerah [di Indonesia]."

Reportase mudik lebaran 2014 ini didukung Toyota.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper