Bisnis.com, JAKARTA -- Badan Pusat Statistik mencatat inflasi pada Juni 2014 sebesar 0,43% dan laju inflasi tahun kalendernya 1,99%.
Angka tersebut lebih dibandingkan dengan Mei 2014, dimana terjadi inflasi sebesar 0,16%.Adapun pada Juni 2013 tercatat Indonesia mengalami inflasi 1,03%.
Dari 82 kota IHK, tercatat 76 kota mengalami inflasi dan 6 kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Ternate 1,29% dan terendah terjadi di Tual 0,06%.
Sedangkan deflasi tertinggi terjadi di Maumere 0,72% dan terendah terjadi di Pematang Siantar 0,09%.
" Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya indeks seluruh kelompok pengeluaran, " ujar Kepala BPS Pusat Suryamin melalui publikasi BPS, Selasa (1/7/2014).
Kenaikan tersebut antara lain pada kelompok bahan makanan yang naik 0,99%, kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau yang naik 0,32%, kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar yang naik 0,38%, dan kelompok sandang yang naik 0,30%.