Bisnis.com, JAKARTA - PT Pejagan Pemalang Toll Road, pemegang konsesi proyek jalan tol Pejagan-Pemalang akan melakukan percepatan pembangunan fisik dengan menyerahkan proyek kepada PT Waskita Karya Tbk.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Achmad Gani Ghazaly menuturkan usulan tersebut telah dilayangkan Direktur Utama Pejagan Pemalang Toll Road (PPTR) Irmawanto kepada Menteri Pekerjaan Umum hari ini, Senin (23/6/2014).
"Suratnya baru saja sampai tadi. Dirutnya mengusulkan untuk percepatan pembangunan proyek mereka diambil alih dulu oleh kontraktor biar bisa langsung kerja," ujarnya.
Namun, sambungnya, menurut PPTR setelah pekerjaan konstruksi itu diselesaikan oleh Waskita Karya, PPTR akan mengambil alih kembali proyek dengan investasi sekitar Rp5,5 triliun tersebut.
Pembangunan jalan tol sepanjang 57,5 km itu terbagi dalam empat seksi. Seksi I Pejagan-Brebes Barat 14,2 km, seksi II Brebes Barat-Brebes Timur 6 km, seksi III Brebes Timur-Tegal Timur 10,4 km, Tegal Timur-Tegal Barat 26,9 km.
Waskita Bangun Jalan Tol Pejagan-Pemalang
PT Pejagan Pemalang Toll Road, pemegang konsesi proyek jalan tol Pejagan-Pemalang akan melakukan percepatan pembangunan fisik dengan menyerahkan proyek kepada PT Waskita Karya Tbk.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dimas Novita Sari
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

35 menit yang lalu
Investor Kakap di Saham Mitratel (MTEL), Rencana Buyback dan Isu Merger

16 jam yang lalu
Lompatan Kekayaan Konglomerat Loyal Pemegang Saham Termahal DCII
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

1 jam yang lalu
Tarif Trump 19% untuk RI, Pengusaha Mamin Genjot Ekspor
4 jam yang lalu