Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekspor Nonmigas ke Negara Berkembang Terus Menguat

Selama Januari-April 2014, total ekspor nonmigas Indonesia ke negara nontradisional meraup penguatan signifikan.
Bongkar-muat petikemas. Ekspor nonmigas ke negara berkembang menguat/Bisnis
Bongkar-muat petikemas. Ekspor nonmigas ke negara berkembang menguat/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--Selama Januari-April 2014, total ekspor nonmigas Indonesia ke negara nontradisional meraup penguatan signifikan.

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi menjelaskan ekspor selama 4 bulan pertama tahun ini mencapai US$58,6 miliar, terdiri dari ekspor nonmigas sebesar US$48,1 miliar dan ekspor migas US$10,6 miliar.

“Ekspor nonmigas kita ke negara-negara emerging market mengalami peningkatan yang signifikan. Selama Januari-April 2014, ekspor nonmigas ke Afrika Selatan, Uni Emirat Arab, Meksiko, dan Pakistan naik masing-masing sebesar 96,2%, 56,2%, 23,6% dan 20,1%,” ungkapnya dalam konferensi pers tentang kinerja perdagangan April 2014, Selasa (3/6/2014).

Bagaimanapun, peningkatan ekspor nonmigas ke negara-negara emerging market ini memperkecil konsentrasi pasar tujuan ekspor nonmigas Indonesia.

“Pasar ekspor nonmigas kita terkonsentrasi di lima negara tujuan ekspor (CR5), yaitu Tiongkok, Amerika Serikat, Jepang, India, dan Singapura. Pasar CR5 ini menguasai sekitar 48% selama Januari-April 2014, atau mengalami penurunan dari tahun sebelumnya yang mencapai sekitar 51%.”

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper