Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KRISIS THAILAND: Wisatawan Eropa Alihkan Perjalanan Ke Bali

Pelaku industri biro perjalanan wisata di Bali mengakui wisatawan asal Eropa banyak yang mengalihkan tujuan wisata ke Bali dari rencana semula ke Thailand karena masalah keamanan.
Wisatawan Eropa beralih dari Thailand ke Bali/JIBI
Wisatawan Eropa beralih dari Thailand ke Bali/JIBI

Bisnis.com, DENPASAR - Pelaku industri biro perjalanan wisata di Bali mengakui wisatawan asal Eropa banyak yang mengalihkan tujuan wisata ke Bali dari rencana semula ke Thailand karena masalah keamanan.

"Di tempat kami wisatawan asal Prancis banyak yang last minute memesan ke Bali dan Jawa. Mei tahun lalu tidak banyak pengalihan seperti sekarang," ujar Presiden Direktur PT Karang Bali Asli (KBA) Tur Putu Winastra saat dihubungi Bisnis, Jumat (30/5).

Winastra memaparkan bahwa wisatawan asal Eropa lebih sensitif dengan isu keamanan, sehingga mereka enggan mengambil resiko dengan tetap bepergian ke Thailand.

Selain itu, mereka biasanya tidak memesan paket perjalanan jauh-jauh hari. "Orang Prancis yang ke Thailand itu jumlahnya sangat besar, tetapi sekarang mereka mungkin berpikir ulang ke Thailand," ungkapnya.

Sebelumnya Ketua Badan Promosi Pariwisata Indonesia (BPPI) mengakui adanya tren pengalihan destinasi wisatawan mancanegara ke Tanah Air sudah mulai terlihat. Hal tersebut terjadi karena situasi politik di negara tersebut memanas menyusul kudeta yang dilakukan oleh militer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper