Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

PRODUSEN PLASTIK Bidik Pertumbuhan Penjualan 8%

Asosiasi Produsen Pipa Plastik (APPP) merilis data target penjualan pipa plastik pada 2014 bertumbuh mencapai 8%. Pertumbuhan penjualan disokong oleh meningkatnya pembangunan sarana infrastruktur dan properti pada 2014.
David Eka Issetiabudi
David Eka Issetiabudi - Bisnis.com 11 Mei 2014  |  22:00 WIB
PRODUSEN PLASTIK Bidik Pertumbuhan Penjualan 8%
Pabrik Pipa Plastik - Bisnis/ David Eka

Bisnis.com, JAKARTA — Asosiasi Produsen Pipa Plastik (APPP) merilis data target penjualan pipa plastik pada 2014 bertumbuh mencapai 8%. Pertumbuhan penjualan disokong oleh meningkatnya pembangunan sarana infrastruktur dan properti pada 2014.

Target penjualan pipa plastik sebesar 250.000 ton yang terdiri dari 200.000 ton pipa PolyVinyl Cloride (PVC) dan 50.000 ton pipa Polyethylene (PE). Pertumbuhan ini terserap untuk pembangunan infrastrukur dan proyek properti yang masing-masing menyumbang 70% dan 30%.

Edward Priyadi, Wakil Ketua APPP, menuturkan walaupun pada kuartal pertama 2014 penjualan menurun 10% dibandingkan kuartal pertama 2013, akan tetapi tingginya permintaan pada semester dua 2014 akan menutupi kekurangan sebelumnya.

“Prediksi panjangnya musim panas tahun 2014 akan meningkatkan permintaan pipa. Saat musim panas, biasanya pembangunan infrastruktur atau proyek properti meningkat drastis,” ucapnya pada Bisnis.com, Minggu (11/5/2014).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

pipa plastik industri plastik
Editor : Fatkhul Maskur

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top