Bisnis.com, JAKARTA—Perumahan merupakan jenis properti paling diminati oleh sebagian besar masyarakat yang melakuan pencarian informasi properti melalui online.
Situs Rumah123.com Kamis (30/4/2014) mencatat sekitar 86% masyarakat yang melakukan kunjungan ke situs online properti cenderung memilih rumah, dibandingkan jenis properti lainnya.
Setelah itu, tanah menempati posisi kedua dengan persentase 42%. Lalu, 31% cenderung mencari informasi tentang ruko, dan 20% memilih apartemen. Hasil riset ini diperoleh melalui survei yang dilakukan kepada sekitar 6.700 responden.
Mario Robert Gaw, General Manager Rumah123.com mengatakan sebagian besar masyarakat memanfaatkan situs online properti untuk mencari informasi detail tentang properti, perbandingan harga, foto properti, info pengajuan kredit, dan info lingkungan properti.
Dalam memutuskan untuk membeli properti atau tidak, pembeli masih mempertimbangkan faktor lokasi sebagai pertimbangan utama. Selain itu, harga dan status kepemilikan dari properti tersebut.