BISNIS.COM, JAKARTA - Pengembang properti Lippo Homes menggandeng Bank Rakyat Indonesia (BRI) untuk pembiayaan kredit pemilikan apartemen (KPA) proyek 9 Residence @ Kemang Utara, Jakarta Selatan.
Direktur 9 Residence Jopy Rusli mengatakan BRI kembali bergabung untuk pembiayaan proyek Lippo Homes setelah sebelumnya pernah bergabung dalam proyek berskala besar.
"Kali ini BRI hadir untuk meneruskan program pembiayaan KPA khusus untuk 9 Residence dengan penawaran yang menarik," katanya di sela-sela penandatanganan kerja sama antara Lippo Homes dan BRI di Kemang Village, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2013).
Sis Apik Wijayanto, Kepala Kantor BRI Cabang Khusus Jakarta, menjelaskan BRI telah menyiapkan paket pembiayaan khusus untuk pembelian apartemen 9 Residence yakni dengan DP 10% dan bunga fixed rate 6% bagi pembelian minimal 70 m2. "Promo paket pembiayaan ini selama 3 tahun sejak 9 Residence diluncurkan Agustus 2012," katanya.
Dia menjelaskan melalui paket menarik tersebut diyakini dapat menguntungkan pembeli karena dengan harga awal Rp700 juta, konsumen membayar kredit sekitar Rp6,5 juta per bulan.
Untuk pembiayaan KPA 9 Residence tersebut, BRI menargetkan penyaluran dana sepertiga dari 240 unit apartemen yang ditawarkan Lippo Homes.
“KPR maupun KPA tahun ini khusus Jakarta saja, ditargetkan naik Rp2,9 triliun. Di Jakarta, konsumen menggunakan KPR BRI sekitar 40% sampai 60%, dan sisanya menggunakan KPA,” jelasnya.
Bangunan 9 Residence yang berkonsep mixed used ini merupakan proyek Lippo Homes yang berlokasi di Kemang Utara. Lokasi tersebut dinilai sangat strategis karena memiliki akses langsung ke kawasan CBD dan Kuningan melewati Jl. Warung Buncit, dan Mampang Prapatan.
Hunian vertikal yang berdiri di atas lahan seluas 8.700 m2 dengan tinggi 9 lantai ini memiliki 240 unit. Terdapat fasilitas lain yang mendukung tema gaya hidup 'play, live and work' di 9 Residence, yakni Sky Infinity Pool, Sky Gym, Sky Lounge dengan pemandangan gedung-gedung di CBD.