JAKARTA: PT Lautan Luas Tbk bekerja sama dengan perusahaan asal Jepang Ajinomoto Co.,Inc. membentuk perusahaan manufaktur berbasis bahan kosmetik bernama PT Lautan Ajinomoto Fine Ingredients dengan modal dasar awal sebesar US$3 juta.Berdasarkan rilis yang diterima Bisnis, kerja sama pembentukan perusahaan yang memproduksi asam amino sebagai bahan baku produk khusus turunan bahan kosmetik tersebut telah disepakati kedua belah pihak pada Senin, 1 Oktober 2012 di Jakarta.Dari modal dasar yang disetorkan sebesar US$ 3 juta tersebut, Ajinomoto Co., Inc. memegang kepemilikan saham sebesar 66,67%, sedangkan PT Lautan Luas Tbk memiliki porsi 33,33% dari seluruh kepemilikan saham.Adapun rencana produksi bahan kosmetik produk perawatan dari PT Lautan Ajinomoto Fine Ingredients akan dimulai pada semester II/2013, dengan total investasi awal dan investasi jangka panjang yang direncanakan sebesar US$6 juta.“Perusahaan baru ini dibentuk pada 2012, dengan rencana manufaktur bahan kosemetik untuk produk perawatan probadi yang akan dimulai pada Semseter kedua 2013,” tulis rilis tersebut, Selasa (2/10)Perusahaan dengan kode emiten LTLS ini telah menjadi perwakilan Ajinomoto di bidang usaha bahan kosmetik sejak 1997. Dengan pertumbuhan permintaan bahan kosmetik berbahan asam amino sebagai bahan baku, Lautan Luas memperkuat kemampuan pasokan bahan kosmetik dengan mendirikan perusahaan kerja sama di bidang manufaktur.Di dalam kerja sama ini, Lautan Luas akan menerapkan pengetahuan pasar lokal dan produk kimia manufaktur untuk menciptakan basis produk bahan kosmetik Ajinomoto pertama di Asia di luar Jepang. Apalagi Indonesia merupakan negara yang menjanjikan untuk pasar dan sumber bahan baku minyak kelapa sawit.Lautan Luas merupakan perusahaan yang bergerak di bidang distribusi dan manufaktur bahan kimia dasar dan khusus. Saat ini perseroan telah memilili lima kantor cabang dan tujuh kantor perwakilan yang tersebar di kota besar di Indonesia.Aktivitas distribusi perseroan secara regional berbasis di Singapura yang mengawasi kantor-kantor yang berada di China, Thailand, dan Vietnam. Portfolio manufaktur perusahaan yang didirikan sejak 1951 tersebut meliputi 12 anak perusahaan dan lima perusahaan terafiliasi di Indonesia, dua pabrik manufaktur di China, dan satu pabrik di Vietnam. (bas)
LAUTAN LUAS & AJINOMOTO Bentuk Perusahaan Kosmetik
JAKARTA: PT Lautan Luas Tbk bekerja sama dengan perusahaan asal Jepang Ajinomoto Co.,Inc. membentuk perusahaan manufaktur berbasis bahan kosmetik bernama PT Lautan Ajinomoto Fine Ingredients dengan modal dasar awal sebesar US$3 juta.Berdasarkan rilis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Andhina Wulandari
Editor : Aang Ananda Suherman
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
24 menit yang lalu
Beda Arah BlackRock Cs di Saham MEDC dan AMMN
55 menit yang lalu