Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENJUALAN BAN: 20% Ban GT Radial Terserap Pasar Domestik

JAKARTA: PT Gajah Tunggal, produsen ban kendaraan nasional merek GT Radial, optimistis perkembangan positif industri otomotif dalam negeri dan loyalitas konsumen terhadap ban yang berkualitas akan mendongkrak penjualan GT Radial.Arijanto Notorahardjo,

JAKARTA: PT Gajah Tunggal, produsen ban kendaraan nasional merek GT Radial, optimistis perkembangan positif industri otomotif dalam negeri dan loyalitas konsumen terhadap ban yang berkualitas akan mendongkrak penjualan GT Radial.Arijanto Notorahardjo, General Manager Marketing PT Gajah Tunggal Tbk, mengatakan penjualan kendaraan di Tanah Air yang terus meningkat mencapai sekitar 825.000 unit pada tahun ini hingga September membutuhkan ban yang cukup banyak, termasuk merek GT Radial.   "Industri otomotif dan konsumen pengguna kendaraan di dalam negeri menyerap produk ban mencapai jumlah yang tidak sedikit dan cenderung terus meningkat," ungkapnya dalam acara pemaparan keikutsertaan sebagai sponsor Indonesia International Motor Show Drift War II di Jakarta, Selasa (11/9/2012).Dia menjelaskan mencapai lebih dari 20% dari total produksi ban GT Radial sebanyak 15,5 juta unit per tahun terserap oleh pasar dalam negeri yang cenderung terus meningkat seiring dengan pertumbuhanan penjualan industri otomotif.Menurutnya, sebagian besar produk GT Radial mencapai sekitar 80% diekspor ke sebanyak 76 negara di kawasan Amerika Serikat, Eropa dan Timur Tengah.Adapun produksi PT Gajah Tunggul selain ban mobil juga ban sepeda motor mencapai 85.000-100.000 unit per hari dengan merek IRC dan Zenios yang cukup diminati pasar dalam negeri karena jaminan kualitasnya.Arijanto mengatakan keikut sertaan PT Gajah Tunggal dalam pameran akbar IIMS dan menjadi sponsor IIMS Drift War II merupakan bagian dari strategi pemasaran dan penguatan loyalitas konsumen ban GT Radial dengan segala keunggulannya.Melalui program tersebut, lanjutnya, ban GT Radial dapat menjelaskan keunggulannya dibandingkan dengan produk impor yang belum memiliki berstandar Standar Nasional Indonesia sehingga kualitasnya masih diragukan."Keikut sertaan kami sebagai sponsor IIMS Drift War II juga merupakan bagian dari upaya memperkenalkan kualias dan ketangguhan ban GT Radial karena akan dipakai oleh kendaran peserta drifting," ujarnya.Andry A. Ardian, Pemimpin Redaksi Majalah Online Dapur Pacu, menjelaskan PT Dapur Pacu Indonesia, perusahaan pemilik website berita otomotif dapurpacu.com, bekerja sama dengan PT Dyandra Promosindo, penyelenggara IIMS 2012 menggelar event IIMS Drift War II di kawasan JIExpo Kemayoran Jakarta pada 28-30 September 2012.   "Kejuaraan drifting dalam IIMS Drift War kali ini akan diikuti 45 orang drifter dari berbagai kota besar seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Bali dan Makasar dengan total hadiah mencapai lebih dari Rp30 juta," katanya.Menurutnya, kegiatan drifting satu-satunya dalam ajang pameran otomotif terbesar di kawasan Asean tersebut akan dimeriahkan penampilan sejumlah drifter papan atas nasional berkelas Formula Drift Asia diantaranya Rio Saputro, M. Hermawan, dan Adwitya Amandio.Andry juga menjelaskan pihak Pimpinan Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI) menjadikan penyelenggaraan  IIMS Drift War II sebagai pilot projek bagi penyelenggaraan kejuaraan nasional drifting yang rencana digelar tahun depan.Ajang IIMS Drifting War, lanjutnya, mengkombinasikan antara skill berupa keterampilan  mengemudi cepat dan pilihan jalur, style atau keindahan dan angle (sudut pengambilan)  bagi pengemudi dalam mengendarai kendaraannya."Seluruh pengunjung IIMS 2012 dapat menyaksikan secara gratis persiapan dan kompetisi  drifting yang cukup mendebarkan itu di tempat tersedia yang keamanannya terjamin," ujarnya.(bas)(Foto:dapurpacu.com)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper