Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Philips luncurkan lampu berteknologi LED

JAKARTA: PT Philips Indonesia meluncurkan bola lampu berteknologi LED untuk konsumen residensial yang diklaim memiliki siklus hidup hingga 25 tahun.Presiden Direktur PT Philips Indonesia Rob Fletcher mengatakan bola lampu LED Philips mampu menghemat

JAKARTA: PT Philips Indonesia meluncurkan bola lampu berteknologi LED untuk konsumen residensial yang diklaim memiliki siklus hidup hingga 25 tahun.Presiden Direktur PT Philips Indonesia Rob Fletcher mengatakan bola lampu LED Philips mampu menghemat pemakaian listrik hingga 80% dengan lama pemakaian hingga 25 tahun."Kami sudah membuktikan kemampuan lampu LED melalui kerja sama dengan dua peritel besar di Indonesia. Menurut mereka, biaya listrik yang dibayarkan berkurang hingga 40%," jelasnya, hari ini.Dia mengharapkan penetrasi pasar lampu LED di Indonesia bisa lebih pesat dari penetrasi teknologi lampu swabalast yang saat ini telah mencapai 80% pasar lampu seluruh jenis."Teknologi ini bisa membantu kesulitan Indonesia memenuhi kebutuhan energi dengan menurunkan konsumsi listrik untuk penerangan. Bahkan di beberapa negara peralihan ke LED didukung oleh regulasi pemerintah," jelas Fletcher.Country Manager Philips Hendry Syafrullah menjelaskan produk bola lampu LED akan terlebih dahulu dipasarkan di lima kota besar sebelum diperluas ke pasar lain."Kami akan mulai di Jakarta, Palembang, Bali, Makasar dan Surabaya di toko listrik dan jaringa peritel besar. Untuk sementara, karena harganya masih tergolong tinggi untuk didistribusikan lebih luas," kata Hendry.LED atau light emitting diodes adalah teknik menghasilkan cahaya menggunakan teknologi semi-konduktor, generasi lampu ketiga setelah lampu pijar yang menggunakan kawat dan penggunaan fosfor pada lampu swabalast (CFL). Philips memasarkan tiga produk lampu LED di Indonesia masing-masing berkapasitas 5, 7 dan 9 watt dengan harga antara Rp135.000 dan Rp190.000. (bsi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor

Topik

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper