Bisnis.com, JAKARTA - Mayoritas komoditas pangan secara rata-rata nasional mengalami kenaikan harga di tingkat pedagang eceran, Kamis (13/6/2024). Pagi ini, hanya harga cabai merah keriting, minyak goreng curah, dan jagung di tingkat peternak yang bergerak turun.
Berdasarkan Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Kamis (13/6/2024), pukul 08.02 WIB, harga cabai merah keriting turun 1,48% menjadi Rp52.080 per kilogram, minyak goreng curah turun 1,07% menjadi Rp15.690 per kilogram, dan jagung di tingkat peternak turun sebesar 1,06% menjadi Rp5.620 per kilogram.
Sementara itu, harga beras mengalami kenaikan harga, baik jenis medium maupun premium. Harga beras premium tercatat naik sebesar 1,69% menjadi Rp15.690 per kilogram dan beras medium naik 1,34% menjadi Rp13.570 per kilogram.
Harga kedelai biji kering impor naik tipis 0,74% ke level Rp12.210 per kilogram. Harga bawang merah naik signifikan 3,59% menjadi Rp44.490 per kilogram dan bawang putih bonggol naik 4,71% menjadi Rp44.220 per kilogram.
Selanjutnya, harga cabai rawit merah melonjak sebesar 9,74% dibanding hari sebelumnya, menjadi Rp54.990 per kilogram. Harga daging sapi murni naik tipis 0,92% menjadi Rp136.940 per kilogram dan daging ayam ras naik signifikan sebesar 6,28% menjadi Rp38.750 per kilogram.
Kenaikan harga juga terjadi pada komoditas pangan lainnya. Bapanas mencatat, harga telur ayam ras naik sebesar 3,69% menjadi Rp30.910 per kilogram, gula konsumsi naik 4,01% menjadi Rp18.940 per kilogram, dan minyak goreng kemasan sederhana naik tipis 0,67% menjadi Rp18.080 per liter.
Baca Juga
Harga tepung terigu curah dilaporkan mengalami kenaikan harga sebesar 1,16% menjadi Rp10.460 per kilogram, garam halus beryodium naik 2,26% menjadi Rp11.770 per kilogram, dan tepung terigu kemasan non curah naik 6,41% menjadi Rp14.270 per kilogram.
Berbagai jenis ikan juga turut terkerek pagi ini. Di tingkat pedagang eceran, harga ikan kembung melambung sebesar 11,72% menjadi Rp41.270 per kilogram, ikan tongkol terkerek 8,80% menjadi Rp34.510 per kilogram, dan ikan bandeng naik 3,75% menjadi Rp34.550 per kilogram.