Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AirAsia Angkut 310.000 Penumpang Selama Mudik Lebaran 2024

Okupansi AirAsia mencapai 87 persen, layani 310.00 penumpang selama mudik lebaran
AirAsia Angkut 310.000 Penumpang Selama Mudik Lebaran 2024/Bloomberg
AirAsia Angkut 310.000 Penumpang Selama Mudik Lebaran 2024/Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Maskapai penerbangan AirAsia Indonesia melaporkan telah mengangkut lebih dari 310.000 penumpang selama periode arus mudik Lebaran 2024 pada 3-18 April 2024.

Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine menjelaskan, jumlah penumpang tersebut naik 5% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Adapun, jumlah penumpang tersebut dilayani dengan lebih dari 2.000 penerbangan.

Vera menuturkan, rute domestik yang paling ramai dikunjungi sepanjang periode Mudik Lebaran 2024 adalah Denpasar dan Lampung. Sementara itu, rute Internasional yang menjadi pIlihan masyarakat adalah Kuala Lumpur dan Singapura. 

"Tingkat keterisian untuk seluruh penerbangan selama periode Lebaran 2024 pun mencapai 85%-87%," kata Vera dalam keterangan resminya, Selasa (16/4/2024).

Vera melanjutkan, tingginya tingkat keterisian tempat duduk pada mudik Lebaran 2024 didukung dengan beberapa promo yang diberikan perusahaan selama periode tersebut. Salah satu penawaran yang diberikan adalah promo International Routes Lowest Fare dengan periode terbang mulai dari 1 April 2024 - 25 Maret 2025. 

Selain itu, AirAsia juga memberikan promo diskon bagasi 30kg sebesar 50% untuk rute domestik dan 30% untuk rute internasional. Sehingga penumpang tidak perlu khawatir akan berat barang yang dibawa saat mudik Lebaran. 

Vera menambahkan, sebelum periode mudik Lebaran 2024 berlangsung, pihaknya juga telah melakukan ramp check dan pembersihan pesawat secara menyeluruh untuk memastikan semua pesawat dalam kondisi prima, layak serta siap terbang dengan aman dan nyaman (airworthy for flight). 

Pihaknya pun berterima kasih kepada seluruh penumpang yang telah memilih AirAsia sebagai sarana transportasi untuk mudik.

“Selama periode Lebaran 2024 kemarin,  AirAsia berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik demi perjalanan penerbangan yang aman, nyaman dan menyenangkan bagi para penumpang. Seluruh staff Indonesia AirAsia, mulai dari konter check-in hingga ground handling di setiap bandara dengan sigap melayani penumpang yang ingin pulang ke kampung halaman," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper