Rayakan Ulang Tahun, Ocean Network Express Berkomitmen Hubungkan Indonesia

Ocean Network Express (ONE), perusahaan di industri angkutan laut peti kemas global, merayakan momen bersejarah saat memasuki tahun kelima perjalanan bisnisnya.
Foto: Rayakan Ulang Tahun, Ocean Network Express Berkomitmen Hubungkan Indonesia
Foto: Rayakan Ulang Tahun, Ocean Network Express Berkomitmen Hubungkan Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Ocean Network Express (ONE), perusahaan terkemuka di industri angkutan laut peti kemas global, merayakan momen bersejarah saat memasuki tahun kelima perjalanan bisnisnya. Pada14 Juni 2023, ONE menggelar perayaan yang meriah di Jakarta, yang dihadiri oleh lebih dari 400 pelanggan setia mereka. ONE memulai debutnya sebagai penyedia angkutan laut peti kemas global  pada tanggal 1 April 2018, dan sejak itu telah mengalami perkembangan pesat.

Presiden Direktur PT ONE Indonesia Keishin Watanabe, menegaskan bahwa: “ONE berkomitmen  untuk meningkatkan konektivitas antar pulau-pulau di Indonesia dengan mengedepankan inovasi sebagai pilar utama”. katanya dalam keterangan resmi, Kamis (29/6/2023)

Dalam kurun waktu 5 tahun terakhir, ONE telah sukses memperluas jangkauan layanannya  ke lebih dari 120 negara di seluruh dunia. Dengan jaringan yang luas ini, ONE mampu menyediakan solusi pengangkutan barang yang terintegrasi,  memudahkan pelanggan untuk mengirimkan barang dengan lebih efisien dan lancar.

ONE juga terus mengadopsi digitalisasi dan praktik keberlanjutan dalam operasional dan layanan mereka. Melalui peluncuran platform e-commerce, ONE telah memberikan pelayanan berkualitas, tepat waktu, dan ramah lingkungan kepada seluruh pelanggan.

Watanabe menyampaikan kesiapan serta dedikasi ONE untuk menyelaraskan diri dengan dinamika pasar yang terus berkembang. Misalnya dengan menghadirkan layanan ONE QUOTE yang menyederhanakan prosedur pemesanan pengapalan barang secara online, dan penambahan layanan feeder di beberapa lokasi baru di negara-negara seperti Kuwait, Peru dan Mesir. Selain itu, ONE juga memperluas penggunaan Electronic Bill of Lading, guna memberikan kemudahan bertransaksi secara luas bagi pelanggannya.

Rayakan Ulang Tahun, Ocean Network Express Berkomitmen Hubungkan Indonesia

Foto: Rayakan Ulang Tahun, Ocean Network Express Berkomitmen Hubungkan Indonesia

Dia menjelaskan bahwa “ONE memiliki kapal megamax terbaru, ONE INNOVATION, dengan kapasitas 24.136 TEU, memastikan bahwa ONE mengurangi jejak karbon dari operasionalnya melalui design mutakhir haluan kapal serta sistem pembersihan pembuangan gas yang memenuhi regulasi emisi International Maritime Organisation. ONE berkomitmen untuk mencapai nol emisi pada 2050 dengan secara aktif bekerja untuk mengurangi emisi rumah kaca dari armadanya sambil menawarkan layanan yang lebih kompetitif dengan tetap memperhatikan aspek lingkungan,” paparnya.

Perayaan ulang tahun ini dimeriahkan oleh semarak tarian tradisional Indonesia yang memukau, serta momen kebersamaan sambil menikmati instrumen lagu bernuansa Indonesia dan hidangan serta minuman yang populer di kalangan pelaku bisnis di Indonesia. Acara tersebut juga diwarnai dengan kehangatan dan keceriaan, yang  mencerminkan harapan untuk masa depan bisnis yang gemilang di Indonesia.

Perayaan yang dihadiri oleh petinggi dari kantor Global dan Regional ONE, berlangsung dengan keakraban antara manajemen perusahaan dari berbagai pihak. Interaksi yang erat sepanjang acara telah menjalin hubungan kuat sekaligus memperdalam kehadiran ONE di Indonesia.

Mewakili ONE, Watanabe menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para pelanggan, mitra, dan pemangku kepentingan lainnya di Indonesia atas dukungan dan kerja sama yang berkelanjutan di tengah kondisi ekonomi yang dinamis.

“Perayaan ini menjadi momen berkesan dan bermakna yang menandai tonggak penting bagi perusahaan yang menunjukkan ketangguhan, keluwesan, dan komitmen ONE dalam mencapai keunggulan dan inovasi,” paparnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper