Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sandi Berikan Staycation Gratis untuk Nakes yang Rawat Pasien Covid-19

Program ini menjadi bagian dari upaya reaktivasi industri pariwisata melalui penyediaan akomodasi, fasilitas pendukung lainnya.
Menparekraf Sandiaga Uno. /Kemenparekraf
Menparekraf Sandiaga Uno. /Kemenparekraf

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyiapkan program apresiasi yang ditujukan bagi Tenaga kesehatan dan penunjang fasilitas kesehatan penanganan Covid-19.

Langkah itu diambil sebagai wujud apresiasi pemerintah kepada garda terdepan yang tengah menangani pasien Covid-19.  

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan program yang tengah disiapkan kementeriannya adalah staycation gratis. Harapannya, program apresiasi itu dapat memulihkan industri pariwisata seiring pelandaian kurva pandemi beberapa waktu terakhir. 

"Seiring dengan melandainya grafik Covid-19, kami mempersilahkan para tenaga kesehatan untuk memanfaatkan program staycation yang saat ini sedang dipersiapkan oleh Kemenparekraf khususnya dari Deputi Bidang Pemasaran," kata Sandi melalui keterangan resmi, Jumat (22/10/2021). 

Sandi menerangkan program itu menjadi bagian dari upaya reaktivasi industri pariwisata melalui penyediaan akomodasi, fasilitas pendukung lainnya, serta sarana transportasi bagi tenaga kesehatan dan tenaga penunjang fasilitas kesehatan penanganan Covid-19 di Tanah Air. 

Dia mengatakan kegiatan reaktivasi itu memiliki multiplier effect, yakni terjadinya kenaikan okupansi hotel sebesar 40 persen sehingga memberikan dampak mempekerjakan kembali karyawan yang telah dirumahkan baik yang berasal dari industri perhotelan maupun moda transportasi darat. 

"Kegiatan ini juga diharapkan meningkatkan keterlibatan tenaga kerja baik langsung maupun tidak langsung pada kegiatan reaktivasi industri sebanyak kurang lebih 8.600 orang. Dan adanya peningkatan Pendapatan Asli Daerah dari sektor akomodasi perhotelan dan transportasi darat yang berasal dari pajak perusahaan," ujar Sandiaga. 

Adapun, Plt Direktur SDM Pendidikan dan Penelitian RSCM Trimartani mengucapkan terima kasih kepada Kemenparekraf yang telah memberikan bantuan akomodasi, fasilitas, serta sarana transportasi bagi tenaga kesehatan dan tenaga penunjang fasilitas kesehatan penanganan Covid-19.

"Alhamdulillah Kemenparekraf telah menyediakan tempat refreshing untuk para nakes dan tenaga penunjang faskes. Semoga bantuan, perhatian, dan kasih sayang menjadi pahala yang berlipat ganda bagi teman-teman semua,” kata dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper