Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Incar Buyers Potensial Mesir untuk TEI

Sebanyak lima perusahaan tampil di Paviliun Indonesia dalam Cairo International Fair ke-54, yaitu PT Ekspo lndo Mesir, Pasar Sapi.lD, PT Rahmani Global Trading, PT Sahabat Mitra Strategis, dan CV Masrindo Center lnternational Trading.
Menteri Perdagangan dan Perindustrian Mesir, Nevine Gamea, mengunjungi Paviliun Indonesia dalam pameran dagang Cairo International Fair (CIF) ke-54. /Istimewa
Menteri Perdagangan dan Perindustrian Mesir, Nevine Gamea, mengunjungi Paviliun Indonesia dalam pameran dagang Cairo International Fair (CIF) ke-54. /Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — Kedutaan Besar Indonesia untuk Mesir dan Atase Perdagangan Kairo ikut serta dalam ajang Cairo lnternational Fair (CIF) ke-54 yang diselenggarakan pada 30 September–8 Oktober 2021. Keikutsertaan ini diharapkan dapat menarik potential buyer di Mesir dalam Trade Expo Indonesia (TEI) Digital Edition 2021.

“Diharapkan melalui pameran ini, produk-produk ekspor unggulan Indonesia kami dapat menarik para buyers untuk berpartisipasi dalam TEI Digital Edition 2021,” kata Atase Perdagangan Kairo lrman Adi dikutip dari siaran pers, Senin (4/10/2021).

Irman meneyebutkan lima perusahaan tampil di Paviliun Indonesia dalam CFI ke-54, yaitu PT Ekspo lndo Mesir, Pasar Sapi.lD, PT Rahmani Global Trading, PT Sahabat Mitra Strategis, dan CV Masrindo Center lnternational Trading.

Keikutsertaan perusahaan ini merupakan hasil fasilitasi KBRI Kairo melalui Atase Perdagangan. Sebelumnya, KBRI Kairo telah membina kelima perusahaan tersebut dalam menjajaki peluang ekspor dan melakukan penetrasi ke pasar Mesir.

“Perusahaan-perusahaan Indonesia diharapkan dapat kembali mendorong promosi dan pemasaran produk-produknya di pasar Mesir, terutama pada masa pemulihan ekonomi pascapandemi Covid-19,” kata Irman.

Irman mengatakan pengunjung pameran CIF 2021 diperkirakan dapat mencapai 100 ribu orang. Paviliun Indonesia dia sebut menempati posisi strategis sehingga diharapkan bisa menarik banyak pengunjung dan makin mengenal produk unggulan Indonesia.

Duta Besar Indonesia untuk Mesir Lutfi Rauf menjelaskan tampilnya produk unggulan Indonesia sekaligus untuk memperkuat program “Indonesia Spice Up The World.

“Sejumlah produk unggulan yang ditampilkan Indonesia di CIF 2021 di antaranya produk hasil pertanian, produk kerajinan tangan, dan produk pangan olahan. Indonesia menampilkan banyak produk yang berasal dari bahan rempah-rempah untuk menyukseskan program Pemerintah ‘lndonesia Spice Up The World’,” jelas Lutfi.

Negara sahabat yang turut berpartisipasi antara lain lndonesia, Sudan, lrak, Vietnam, Sri Lanka, dan 200 eksibitor dari perusahaan lokal. Hadir untuk membuka pameran yaitu Menteri Perdagangan dan Perindustrian Mesir Nevine Gamea.

Dalam kunjungannya, Nevine mengapresiasi partisipasi Indonesia di pameran ini dan memuji produk unggulan yang ditampilkan di Paviliun Indonesia. Pada periode Januari—Juli 2021, perdagangan Indonesia-Mesir mencapai US$926,17 juta. Nilai ini naik 36,63 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar US$677,89 juta.

Pada periode tersebut, ekspor Indonesia ke Mesir tercatat sebesar USD 809,12 juta sedangkan impor Indonesia dari Mesir sebesar US$116,96 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper