Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Master Plan & Detail Plan Ibu Kota Negara Selesai Tahun Ini

Master plan dan detail plan proyek Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur ditargetkan selesai pada tahun ini.
Foto aerial Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Soeharto di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Sabtu (31/8/2019). Sebagian dari kawasan yang masuk sebagai hutan konservasi itu nantinya akan digunakan untuk wilayah ibu kota baru./Antara/Akbar Nugroho Gumay
Foto aerial Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Soeharto di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Sabtu (31/8/2019). Sebagian dari kawasan yang masuk sebagai hutan konservasi itu nantinya akan digunakan untuk wilayah ibu kota baru./Antara/Akbar Nugroho Gumay

Bisnis.com, JAKARTA – Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) memastikan master plan dan detail plan proyek Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur selesai tahun ini.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa mengatakan ibu kota negara saat ini masih merupakan proyek yang sifatnya stand-by.

Meski di tengah pandemi Covid-19, rencana induk atau master plan proyek IKN akan selesai pada tahun ini.

"Tahun ini kami selesaikan master plan dan detail plan-nya," ujarnya dalam konferensi pers secara virtual pada Jumat (14/8/2020).

Beberapa kegiatan yang sifatnya infrastruktur dasar di Kota Samarinda dan Balikpapan, Kalimantan Timur, tetap disiapkan dan dilakukan. Infrastruktur dasar tersebut berupa jalan dan ketersediaan air.

Sebelumnya Suharso mengemukakan bahwa visi yang ditetapkan Bappenas adalah IKN harus memenuhi visi untuk menunjukkan simbol identitas negara; pelayanan modern dan berstandar internasional; menerapkan konsep pembangunan yang hijau, berteknologi (smart), indah, dan berkelanjutan; tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien; serta mampu mendorong pemerataan ekonomi di kawasan Indonesia Timur.

Suharso juga menyatakan pemerintah akan membangun sarana dan prasana penunjang di IKN misalnya, fasilitas sekolah, kantor, dan rumah sakit yang berteknologi tinggi; infrastruktur fisik dan digital; merekonstruksi birokrasi dan reformasi pemerintahan; dan mengembangkan industri yang berorientasi pada lingkungan.

Menurutnya, desain IKN harus disesuaikan dengan perjalanan generasi muda, khususnya generasi Z yang lahir setelah 1995. Pasalnya, generasi mudalah yang nantinya banyak menempati IKN, yang diprediksi selesai sepenuhnya pada 2045.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper