Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dampak Virus Corona, Citilink Hentikan Sementara Penerbangan dari dan ke China

Maskapai penerbangan Citilink Indonesia menghentikan sementara penerbangan dari dan menuju negara China untuk mengantisipasi virus corona masuk ke Tanah Air.
Pesawat komersial maskapai Citilink /ANTARA FOTO-Andreas Fitri Atmoko
Pesawat komersial maskapai Citilink /ANTARA FOTO-Andreas Fitri Atmoko

Bisnis.com, JAKARTA - Maskapai penerbangan Citilink Indonesia menghentikan sementara penerbangan dari dan menuju negara China untuk mengantisipasi virus corona masuk ke Tanah Air.
 
Direktur Utama (Dirut) Citilink Indonesia, Juliandra menyebutkan penghentian penerbangan itu sudah dilakukan sejak Sabtu 1 Februari 2020, baik untuk penerbangan reguler maupun penerbangan charter dari dan menuju negeri tirai bambu.
 
Selain itu, menurutnya, Citilink Indonesia juga telah bekerja sama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) bandara setempat untuk mengantisipasi ada virus corona yang menyebar dengan menyemprot cairan desinfektan untuk pesawat sebelumnya yang terbang dari China.
 
"Hal ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan keselamatan seluruh penumpang,” tuturnya dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin (3/2).
 
Dia menjelaskan Citilink Indonesia memiliki satu penerbangan reguler rute Denpasar-Kunming, serta lima penerbangan charter rute Manado-Guiyang, Padang-Kunming, Denpasar-Wenzhou, Denpasar-Guiyang dan Solo-Kunming.
 
Menurutnya, penumpang yang penerbangannya terdampak terkait penghentian penerbangan itu, dapat melakukan refund atau pengembalian uang tiket.
 
"Citilink Indonesia akan terus memantau terkait situasi dan kondisi mengenai virus corona yang sedang mewabah dan akan terus melakukan antisipasi penyebaran virus corona," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper