Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin meresmikan Balai Nikah dan Manasik Haji yang tersebar di tujuh kecamatan di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Peresmian pembangunan Balai Nikah dan Manasik Haji yang bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) 2018 tersebut ditandai dengan penandatangan prasasti oleh Menag Lukman Hakim didampingi Gubernur Sultra dan Kakanwil Kemenag Sultra.
Dalam keterangan resmi yang dirilis Kementerian Agama pada Senin (18/2/2019) disebutkan bahwa Balai Nikah dan Manasik Haji KUA yang diresmikan Menag tersebar di enam kabupaten dan tujuh kecamatan.
Secara terperinci masing-masing balain nikah dan manasik haji KUA terletak di Kecamatan Mawasangka Kabupaten Buton Tengah, Kecamatan Lohia Kabupaten Muna, Kecamatan Wangi Wangi Kabupaten Wakatobi.
Selajutnya, di Kecamatan Batauga Kabupaten Buton Selatan, Kecamatan Piuwatu Kota Kendari, serta Kecamatan Lasalimu dan Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton.
Selain meresmikan tujuh Balai Nikah dan Manasik Haji KUA, Menag juga menandatangani prasasti Laboratorium terpadu MAN IC Kota Kendari, Asrama MAN IC Kota Kendari dan PTSP Kanwil Kemenag Sultra.
Gedung Laboratorium Terpadu MAN IC Kota Kendari dibangun dua lantai mengunakan dana SBSN tahun anggaran 2018 senilai Rp6,8 miliar. Luas bangunan Gedung Laboratorium Terpadu sekitar 492 meter persegi. Lantai pertama terdiri dari Laboratorium IPA, IPS, dan Komputer.