Bisnis.com, SEMARANG - PT Pelindo III mengungkapkan, puncak kedatangan kapal yang mengangkut 2.500 kendaraan pemudik dari Pelabuhan Tanjung Priok ke Pelabuhan Tanjung Emas akan terjadi besok, Rabu (13/6/2018). Hal itu terjadi terkait akan hadirnya 9 kapal dari Pelabuhan Tanjung Priok.
"Kesembilan kapal itu terdiri dari dua kapal berkapasitas besar masing-masing membawa 1.000 pemudik. Lalu tujuh kapal perintis berisi sepeda motor dan ratusan orang. Total kendaraan pemudiknya ada 2.500 unit," kata Kepala Pelindo III Cabang Tanjung Emas, Ardhy Wahyu Basuki, Selasa (12/6/2018).
Sementara itu, hari ini pukul 08.00 WIB, KM Dobonsolo telah merapat ke dermaga Tanjung Emas dengan mengangkut 525 motor pemudik dari Priok. Menurut Ardhy, sampai hari ini sudah ada 5.555 orang pemudik yang mendaftar ke Pelindo III.
Memasuki tahun ketiga layanan arus mudik sepeda motor via laut, ia menyatakan jumlah motor yang terangkut semakin membengkak. Pada 2018, jumlah motor pemudik naik 300% atau tiga kali lipat ketimbang kondisi 2017 lalu.
"Tantangan terberat kita saat masuk tahun ketiga mudik motor ini jumlah pemudiknya maupun sepeda motornya terus bertambah. Jumlah tahun kemarin hanya sepertiga dari kondisi saat ini. Sekarang naik tiga kali lipat dari tahun kemarin," ujarnya.
Ardhy berharap layanan mudik motor via laut ini mampu menjadi opsi utama untuk mengurangi kepadatan pemudik di jalan raya.
Baca Juga
Layanan mudik motor yang difasilitasi Pelni dan Pelindo ini akan berakhir pada 13 Juni besok. Sedangkan mudik gratis penumpang berakhir 14 Juni. "Selanjutnya kami gantian layani arus balik Lebaran," pungkasnya.