Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ucapan Khusus Presiden Jokowi untuk Warga Desa Wogalirit di NTT

Presiden Joko Widodo secara khusus mengucapkan selamat kepada Desa Wogalirit, Kecamatan Doreng, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur saat menyampaikan pidato kenegaraan di hadapan anggota DPR dan DPD RI, Rabu (16/8/2017).
Presiden Joko Widodo memberi salam sebelum menyampaikan pidato kenegaraan saat Sidang Tahunan MPR Tahun 2017 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8)./ANTARA-M Agung Rajasa
Presiden Joko Widodo memberi salam sebelum menyampaikan pidato kenegaraan saat Sidang Tahunan MPR Tahun 2017 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8)./ANTARA-M Agung Rajasa

Kabar24.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo secara khusus mengucapkan selamat kepada Desa Wogalirit, Kecamatan Doreng, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur saat menyampaikan pidato kenegaraan di hadapan anggota DPR dan DPD RI, Rabu (16/8/2017).

Ucapan selamat oleh Presiden tersebut lantaran desa tersebut akhirnya mendapatkan aliran listrik setelah 72 tahun Indonesia merdeka.

“Selamat juga untuk warga desa-desa lain di seluruh Tanah Air, yang tahun 2017 ini bisa menikmati layanan listrik,” katanya saat menyampikan Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT Ke-72 RI di Kompleks Gedung DPR/MPR.

Presiden mengatakan, dalam rangka mendukung pemerataan ekonomi, pemerintah berupaya mendorong peningkatan rasio elektrifikasi nasional. Menurutnya, pada Maret 2017 rasio elektrifikasi nasional sudah mencapai 92%.

Selain soal listrik, Presiden juga menyinggung soal pemerataan harga BBM. Presiden mengatakan, sudah bertahun-tahun masyarakat Papua harus membeli BBM dengan harga yang jauh lebih mahal dibandingkan harga di Jawa dan Sumatra.

“Hal ini tidak boleh terjadi di Negeri Pancasila. Untuk itu, Pemerintah menerapkan kebijakan BBM satu harga, sehingga saudara-saudara kita di Tanah Papua menikmati harga yang sama dengan harga di Jawa dan daerah lain di Indonesia,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper