JAKARTA — PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) akan mulai membuka proses lelang Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Jawa 3 berkapasitas 1x800 megawatt pada akhir tahun ini.
Awalnya lelang tersebut direncanakan dibuka pada pertengahan tahun ini. Namun, rencana tersebut tertunda.
Direktur Pengadaan PLN Supangkat Iwan Santoso mengatakan, lelang tersebut akan mulai dilakukan pada kuartal IV/2017. Dia berharap agar proses lelang pembangkit berbahan bakar gas itu berjalan lancar sehingga konstruksi bisa segera dimulai.
"Dimulai proses lelangnya nanti akhir tahun. Kuarta empat [2017]," katanya, Senin (12/6).