Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah sentimen dari dalam negeri turut memengaruhi pergerakan pasar saham pada perdagangan Rabu (8/3/2017).
Berikut sentimen pasar hari ini:
Hedging Valas. Strategi otoritas moneter ‘mengendalikan’ utang luar negeri korporasi nonbank melalui kewajiban hedging dengan perbankan domestik tampaknya cukup ampuh. (Bisnis Indonesia)
Cadangan Devisa Topang Rupiah. Cadangan devisa Indonesia yang kembali meningkat per akhir Februari 2017 diyakini cukup membantu penjagaan volatilitas nilai tukar rupiah, terlebih jika suku bunga acuan bank sentral Amerika Serikat naik pada bulan ini. (Bisnis Indonesia)
Outlook Utang Indonesia Dinaikkan. The Japan Credit Rating Agency, Ltd. atau JCR menaikkan outlook sovereign credit rating Indonesia dari stable menjadi positive. Perbaikan outlook ini sekaligus mengafirmasi rating pada BBB—atau investment grade. (Bisnis Indonesia)
Pertumbuhan ekonomi 2017. Ekonomi Indonesia kembali lemas dan bakal stagnan di posisi 5,1%. Angka ini sama seperti perkiraan pemerintah dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017. (Kontan)
Instrumen Investasi. Otoritas Jasa Keuangan menambah pilihan instrumen investasi baru bagi investor berkantong tebal berupa kontrak investasi kolektif dana investasi multiaset. (Bisnis Indonesia)