Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jumlah Penumpang Pesawat Kelolaan AP I & II Tumbuh 14,21%

Jumlah penumpang angkutan udara yang dilayani PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II sepanjang Januari-September 2016 mencapai 132,72 juta penumpang, tumbuh 14,21% dari periode yang sama tahun lalu.
Penumpang Pesawat di Bandara/Ilustrasi-Antara
Penumpang Pesawat di Bandara/Ilustrasi-Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Jumlah penumpang angkutan udara yang dilayani PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II sepanjang Januari-September 2016 mencapai 132,72 juta penumpang, tumbuh 14,21% dari periode yang sama tahun lalu.

Dari total penumpang tersebut, sebanyak 69,66 juta penumpang dilayani Angkasa Pura II dengan kontribusi 52,48%. Sementara, Angkasa Pura I menyumbang sebanyak 63,05 juta penumpang, atau sekitar 47,51%.

Kendati Angkasa Pura II melayani penumpang lebih banyak, laju pertumbuhan penumpang yang diangkut Angkasa Pura I justru lebih tinggi, yakni sekitar 17%. Adapun, Angkasa Pura II hanya mencatatkan pertumbuhan sekitar 12%.

Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura I Israwadi mengatakan peningkatan jumlah penumpang yang dilayani perseroan tersebut sejalan dengan dibukanya rute-rute baru, seperti di Bandara Adisumarmo Solo dan Bandara Sam Ratulangi Manado.

“Adisumarmo menjadi bandara dengan pertumbuhan penumpang domestik tertinggi, yakni 53%. Sementara Sam Ratulangi mencatatkan pertumbuhan penumpang internasional tertinggi, yakni 77% karena didorong penerbangan carter,” katanya, Rabu (26/10/2016).

Selain mendorong pembukaan rute-rute baru, lanjut Israwadi, Angkasa Pura I juga berupaya meningkatkan arus lalu lintas penumpang dengan mendukung berbagai kegiatan pariwisata di lokasi bandara yang dikelola Angkasa Pura I.

Kegiatan tersebut a.l. seperti program Colaborative Destination Development (CDD) dan Airport Running Series (ARS). Adapun, pada tahun ini, ARS telah digelar di lima bandara seperti Sam Ratulangi, Lombok, Adi Sumarmo, El Tari Kupang dan Pattimura Ambon.

“Kami gandeng stakeholders di bidang pariwisata, seperti pemerintah daerah, maskapai, PHRI [Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia], ASITA [Association of the Indonesian Tours and Travel Agencies], komunitas, dan masyarakat umum,” tuturnya.

Selain itu, tambah Israwadi, Angkasa Pura I juga memberikan dukungan terhadap beberapa event pariwisata, seperti Tour de Flores, Paragliding Accuracy World Cup, Solo International Performing Arts, dan Jazz & World Music Festival 2016

Berdasarkan data yang diterima Bisnis, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali menjadi bandara dengan jumlah penumpang terbanyak dibandingkan dengan bandara lainnya yang dikelola Angkasa Pura I, yakni sebanyak 14,88 juta penumpang, atau tumbuh 20%.

AP I SALIP AP 2

Direktur Arista Indonesia Aviation Center (AIAC) Arista Atmadjati menuturkan Indonesia Timur memang menyimpan peluang yang besar untuk digarap industri penerbangan, baik dari pengelola bandara, maskapai dan lain sebagainya.

“Karena memang selama ini kondisi itu masih tidur. Nah, pemerintah saat ini mulai memanjakan, dari membangun terminal, perpanjangan landas pacu dan lain sebagainya. Hal ini pada akhirnya merangsang pertumbuhan penumpang,” ujarnya.

Arista menambahkan tidak menutup kemungkinan jumlah penumpang yang dilayani Angkasa Pura I ke depannya, akan melampaui Angkasa Pura II. Apalagi, pemerintah juga tengah menggenjot sektor pariwisata, terutama di Indonesia Timur.

Selain itu, lanjutnya, para maskapai juga mulai menyasar pasar di Indonesia Timur seiring dengan diperpanjangnya landas pacu. Pasalnya, dengan landas pacu yang lebih panjang, kapasitas pesawat juga bakal membesar.

“Jadi saya yakin Angkasa Pura I bisa menyalip Angkasa Pura II. Mungkin dengan waktu yang tidak lama, apalagi jumlah bandara yang berada di wilayah timur juga sebenarnya lebih banyak ketimbang di barat,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper