Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Garuda Indonesia Kini Bisa 'Blusukan' di Heathrow

Guna memperluas nation branding di Eropa, PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) resmi menggeser layanan penerbangan internasional dari dan ke Inggris, melalui Bandara Heathrow, dari sebelumnya Bandara Gatwick London.
Pesawat Garuda Indonesia/JIBI-Nurul Hidayat
Pesawat Garuda Indonesia/JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA—Guna memperluas nation branding di Eropa, PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) resmi menggeser layanan penerbangan internasional dari dan ke Inggris, melalui Bandara Heathrow, dari sebelumnya Bandara Gatwick London.

Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo mengatakan penggeseran tersebut merupakan upaya perseroan memperkuat ekspansi bisnis, sekaligus memperluas branding Indonesia, khususnya Garuda Indonesia.

“Heathrow merupakan bandara tersibuk di dunia peringkat ke-6 dengan lalu lintas penumpang yang sangat tinggi. Kami harap ini memperluas konektivitas penumpang di pasar Eropa, khususnya Inggris,” katanya, Kamis (31/6/2016).

Penerbangan Garuda Indonesia dari dan ke Heathrow akan dilakukan sebanyak lima kali per pekan, yakni Selasa, Rabu, Kamis, Sabtu dan Minggu. Nantinya, penerbangan tersebut akan menggunakan pesawat Boeing 777-300ER.

Pesawat itu akan dilengkapi layanan first class dengan kapasitas kursi sebanyak 314 penumpang yang terdiri dari delapan kursi first class, 38 kursi kelas bisnis, dan 268 kursi kelas ekonomi.

Arif menambahkan para pelanggan Garuda Indonesia bakal merasakan manfaat penuh di Heathrow London tersebut antara lain fasilitas SkyTeam Lounge di Terminal 4 Heathrow London.

Selain itu, lanjutnya, posisi Heathrow London yang strategis dengan jaringan ke 1.052 destinasi lainnya, bakal memudahkan penumpang Garuda Indonesia apabila ingin melanjutkan penerbangannya ke luar Eropa.

Sementara itu, Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Survei dan Konsultasi Kementerian BUMN Gatot Trihargo mengapresiasi upaya Garuda Indonesia yang terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pengguna jasanya.

“Kami harap layanan penerbangan ke Heathrow London ini dapat memperkuat jaringan penerbangan Garuda, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi, bisnis, maupun pariwisata Indonesia,” tuturnya.

Guna mendukung ekspansi bisnis, Garuda Indonesia juga akan kedatangan 17 unit pesawat baru tahun ini dengan rincian antara lain satu unit Boeing 777-300ER, empat unit Airbus A330-300, empat unit ATR72-600, dan delapan unit Airbus A320 untuk Citilink.

Dengan demikian, apabila 17 unit pesawat tersebut terealisasi, total armada yang dimiliki Garuda Indonesia Group mencapai 188 unit yang terdiri dari 144 unit pesawat Garuda Indonesia dan 44 unit pesawat Citilink.

Dalam perjalanan bisnisnya, Garuda Indonesia juga kembali mendapatkan predikat sebagai maskapai bintang lima, dengan penghargaan “The World’s Best Cabin Crew” dari SkyTrax selama dua tahun berturut-turut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper