Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengusaha Lokal Diminta Jangan Hambat Gerai Indomaret di Aceh

Gerai Indomaret/JIBI
Gerai Indomaret/JIBI

Bisnis.com, MEULABOH - Ketua DPRK Aceh Barat Provinsi Aceh Ramli meminta pengusaha lokal agar tidak mengintervensi dan menghambat terhadap penambahan gerai Indomaret ke daerah itu, karena dapat mengganggu stabilitas dunia usaha.

"Ini tidak bisa kita hambat karena hanya masalah persaingan bisnis, seandainya dia (Indomaret) mungkin ada main curang itu baru boleh kita tindak, inikan tidak ada bukti mengenai hal itu," katanya, Selasa (8/12/2015).

Pernyataan tersebut disampaikan menyikapi protes sejumlah pengusaha lokal minimarket dan distributor lokal terhadap penambahan gerai Indomaret, pengusaha lokal setempat beranggapan dengan kehadiran geray Indomaret di Meulaboh dapat menggusur pedagang lokal karena belum mampu bersaing.

Menurut politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, ketidakmampuan bersaing pengusaha lokal dengan managemen pengusaha nasional jangan dijadikan sebagai alasan untuk menghambat maupun mengintervensi berkembangnya dunia usaha baru di Meulaboh.

Selain itu, menurut Ramli, gejolak penolakan penambahan gerai Indomaret hanya terjadi di Aceh Barat dan terfokus pada satu titik ruas jalan yang direncanakan sebagai lokasi penambahan geray baru.

"Yang dilaporkan oleh pengusaha ini sedang dipelajari oleh Komisi B, setelah itu akan kita panggil pengusaha lokal ini untuk duduk bersama. Persoalan karena mereka (Indomaret) kuat, itu tidak boleh jadi alasan, jangan kita hambat-hambat, mungkin ada pengusaha lain mau masuk sudah takut nanti," tegasnya.



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper