Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semen Baturaja Kaji Pembangunan Pabrik Baru di Tanjug Api-api

Derektur Umum dan SDM PT Semen Baturaja, Romlan Kurniawan mempertimbangkan keinginan Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin supaya perusahaan itu membangun pabrik semen baru di pelabuhan laut Tanjung Api-Api.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, BATURAJA - Derektur Umum dan SDM PT Semen Baturaja Romlan Kurniawan mempertimbangkan keinginan Gubernur Sumatra Selatan Alex Noerdin supaya perusahaan itu membangun pabrik semen baru di pelabuhan laut Tanjung Api-Api.

Pertimbangan tersebut terkait rencana pembangunan pabrik PT Semen Baturaja (PTSB) 2 di Baturaja dan pabrik PTSB 3 di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan.

"Gubernur Alex Noerdin menyampaikan keinginannya supaya pabrik semen baru dibangun di kawasan pelabuhan laut Tanjung Api-api (TAA)," kata Romlan, Senin (30/11/2015).

Menurutnya, keinginan membangun pabrik semen baru di kawasan pelabuhan laut TAA itu disampaikan ketika Gubernur Sumsel Alex Noerdin melakukan kunjungan ke pabrik semen di Baturaja, beberapa hari sebelumnya.

"Ketika pertemuan dengan manajemen PTSB, gubernur memberikan alternatif jika pabrik PTSB 3 semula direncanakan dibangun di OKU Selatan agar dialihkan ke pelabuhan laut Tanjung Api-api," kata Romlan.

Menurutnya, hal itu bisa saja terjadi namun akan dipertimbangkan dan dikaji dahulu mana yang lebih fleksibel untuk pembangunan pabrik baru, baik dari segi ekonomis maupun teknisnya.

Pembangunan pabrik PTSB 2 di Baturaja dan PTSB 3 di OKU Selatan ini, kata Romlan, masing-masing akan menghabiskan dana sekitar Rp3,5 triliun.

Ketika pertemuan itu, kata Romlan, dihadapan Gubernur Alex Noerdin dijelaskan bahwa hasil kajian di OKU Selatan untuk teknisnya sudah jelas. "Di sana lebih fleksibel, karena sudah didukung ketersediaan listrik, namun insfrastruktur lainnya belum memadai," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, akan dikaji dulu dari sisi ekonomis dan teknisnya. "Namun setelah kita kaji nantinya tidak menutup kemungkinan pabrik PTSB 3 dibangun di TAA. Jadi akan kita kaji dulu yang mana lebih menguntungkan secara ekonomis. Setelah itu baru akan kita sampaikan ke gubernur," tegasnya.

Ia mengatakan, yang menjadi kesulitan untuk membangun pabrik PTSB 3 di OKU Selatan yakni insfrastruktur, akses mengangkut barang-barang besar bahan dan peralatan membangun pabrik.

Namun yang jelas, tegas Romlan, niat pembangunan pabrik PTSB 3 di OKU Selatan tetap akan dilaksanakan, sebab meneliti ini bukan setahun dua tahun, bahkan pengeluaran sudah banyak untuk penelitian pembangunan babrik di OKU Selatan.

Di samping itu dengan pembangunan pabrik PTSB 2 dan PTSB 3 ini akan meningkatkan produksi semen PT SB menjadi 3,5 juta ton/tahun.

Adapun pembebasan lahan di pabrik PTSB 2 sudah 80% lahan seluas 500 hektare. Kalau pabrik PTSB 3 di OKU Selatan sekitar 500 hektare belum dilakukan pembebasan," ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper