Bisnis.com, JAKARTA - PT Carlson Panorama Hospitality, perusahaan patungan antara Carlson Rezidor Hotel Group dan Panorama Group, hari ini mengumumkan penandatanganan kontrak manajemen untuk Radisson Medan, Sumatera Utara, Indonesia.
Saat ini hotel masih beroperasi dengan nama Asean International Medan sebelum diganti dengan nama baru, dan secara ekstensif direnovasi dengan perkiraan biaya US$5 juta dari perencanaan perbaikan properti.
Radisson Medan akan menjadi hotel kelima dari Carlson Rezidor yang dijadwalkan untuk dibuka di Indonesia, setelah Radisson Blu Bali Uluwatu, Radisson Golf and Convention Center Batam, Park Inn by Radisson Lampung dan Radisson Jakarta Cengkareng.
"Kami bangga untuk mengibarkan bendera Radisson di Medan. Sebagai pusat ekonomi dan komersial di Indonesia bagian utara, Medan merupakan kota tujuan penting bagi pelancong bisnis domestik," kata Thorsten Kirschke, Presiden Asia Pasifik Carlson Rezidor Hotel Group dalam siaran pers yang diterima, Senin (21/9/2015).
Pada 2013 lalu, Carlson Rezidor menandatangani strategi kemitraan dengan Panorama Group untuk mengembangkan Carlson Rezidor di berbagai kawasan wisata unggulan dan kota-kota besar Indonesia.
Radisson Medan dimiliki oleh Vigour Group, kelompok bisnis keluarga yang bergerak di bidang agribisnis, hotel, barang-barang konsumen dan minuman beralkohol.
Ini adalah bagian dari strategi Vigour Group untuk meningkatkan portofolio hotel. Radisson adalah merek yang diakui secara global.
"Kami yakin bahwa dengan pemberian nama baru, ditambah dengan keahlian manajemen Carlson Rezidor, akan mendorong kinerja hotel dan memberikan pengembalian yang kuat untuk investasi kami," kata Philander Jong, Komisaris Vigour Group. []