Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan memutuskan kembali menutup sementara seluruh penerbangan di Bandara Internasional Ngurah Rai akibat meningkatnya sebaran abu vulkanis Gunung Raung pada hari ini.
Kepala Pusat Komunikasi Kemenhub J.A. Barata mengatakan abu vulkanis tersebut kini terpantau tengah bergerak ke arah timur tenggara. Hal itu menyebabkan Bandara Ngurah Rai harus ditutup sementara mulai pukul 11.00 WIB.
“Keputusan ini merujuk pada Notice To Airmen (NOTAM). Kemungkinan Bandara Ngurah Rai baru bisa beroperasi lagi pada 17.00 WIB. Tentu saja, ini juga bergantung dengan kondisi abu vulkanis di lapangan,” katanya, Kamis (6/8/2015).
Selain Bandara Ngurah Rai di Bali, lanjut Barata, Kemenhub juga masih menutup Bandara Blimbingsari di Banyuwangi. Dia menambahkan Kemenhub akan terus memantau aktivitas Gunung Raung untuk keselamatan penerbangan.