Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemerintah Segera Dirikan BLK Sektor Industri Kreatif

Kementerian Ketenagakerjaan akan mendirikan balai latihan kerja (BLK) untuk sektor industri kreatif. Hal ini dilakukan karena pengembangan sektor ekonomi kreatif menjadi salah satu agenda prioritas pemerintahan Presiden Joko Widodo.n
Ilustrasi/blkcilegon.blogspot.com
Ilustrasi/blkcilegon.blogspot.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan akan mendirikan balai latihan kerja (BLK) untuk sektor industri kreatif.

Hal ini dilakukan karena pengembangan sektor ekonomi kreatif menjadi salah satu agenda prioritas pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Dirjen Pembinaan, Pelatihan, dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan Khairul Anwar mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Badan Ekonomi Kreatif untuk merealisasikan hal ini.

"Karena yang bisa memetakan kawasan potensial mereka, tentunya bersama dunia usaha. Kami hanya sebagai penyedia fasilitas dan koordinator," katanya, Kamis (6/8/2015).

Selain mendirikan BLK industri kreatif, pemerintah juga akan menyediakan tenaga pendamping hingga tenaga pemasar sehingga lulusan BLK tersebut bisa terserap di pasar kerja.

"Karena yang terpenting tidak hanya penyiapan sumber daya manusia, tetapi juga pascapelatihan, ini perlu pendampingan yang intensif," tegasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper