Bisnis.com, JAKARTA - Korps Lalu Lintas Polri meluncurkan sebuah aplikasi Android bernama iBolZ NTMC TV guna mempermudah akses para pemudik selama dalam perjalanan ke tempat tujuan.
"Kita membantu para pemudik untuk bisa mengakses CCTV secara real time dari Android yang tadi dilaunching sudah ada di Google Play," kata Kakorlantas, Condro Kirono di PTIK, Jakarta Selatan, Senin (22/6).
Condro menjelaskan peta mudik Lebaran yang selama ini dibagikan sudah dimasukan ke dalam aplikasi tersebut. Kelebihannya peta tersebut terkoneksi dengan CCTV yang terpasang di jalan-jalan.
Dengan begitu, pemudik dapat langsung mengetahui kondisi di jalan melalui menu CCTV tersebut. "Saya dari Jakarta mau ke jalur Pantura, di peta ada CCTV-nya tinggal diklik," katanya.
Condro mengatakan mulai hari ini aplikasi tersebut dapat diunduh melalui Google Play. "Gratis silahkan unduh," katanya.
MUDIK LEBARAN 2015: Biar Perjalanan Lancar, Gunakan Aplikasi Android ini
Korps Lalu Lintas Polri meluncurkan sebuah aplikasi Android bernama iBolZ NTMC TV guna mempermudah akses para pemudik selama dalam perjalanan ke tempat tujuan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dika Irawan
Editor : Yusran Yunus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

17 menit yang lalu
Saham Sejuta Umat BBRI Bagikan Dividen, Begini Siasat Mengamankan Cuan

1 jam yang lalu
Kinerja Moncer, Adi Sarana (ASSA) Siap Tancap Gas?
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
