Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Jumat (17/10/2014).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya, mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:
Berita global
- Inflasi Zona Euro bertahan di 0,3% YoY (Bloomberg)
- Surplus neraca perdagangan Zona Euro naik ke 15,8 miliar euro dari 12,2 miliar euro (Bloomberg)
- Initial jobless claims AS turun ke 264 ribu dari 287 ribu (Bloomberg)
- Capacity utilization AS naik ke 79,3% dari 78,7% (Bloomberg)
- Industrial production AS membaik pertumbuhannya ke 1% MoM dari -0,1% MoM (Bloomberg)
- Philadelphia Fed Business Outlook AS turun ke 20,7 dari 22,5 (Bloomberg)
- James Bullard, Kepala the Fed St. Louis, mengatakan kebijakan pembelian aset oleh the Fed masih diperlukan beberapa bulan ke depan untuk mengimbangi anjloknya ekspektasi inflasi (Reuters)
- Bank of Japan menegaskan belum akan menghentikan stimulus berupa quantitative and qualitative easing (QQE) dalam waktu dekat (Bisnis Indonesia)
Berita domestik
- Menteri BUMN Dahlan Iskan meminta Bank Indonesia membuat aturan untuk ‘memaksa’ BUMN melakukan lindung nilai transaksi valuta asing (Bisnis Indonesia)
- Penanggulan kemiskinan yang ditargetkan pada Millennium Development Goals (MDGs) Indonesia pada 2015 terancam gagal (Kompas)
- Pemesanan ORI011 sudah menembus Rp20 triliun (Kontan)