Bisnis.com, DEPOK- Pemerintah Kota Depok tengah menggenjot produksi buah-buahan hasil petani lokal untuk dipasarkan ke sejumlah pasar modern dan ritel.
Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Depok Abdul Haris mengatakan sedikitnya dua produk buah-buahan hasil panen petani saat ini menjadi ikon kota penyanggah Jakarta itu.
"Kami sudah punya produk buah-buahn ciri khas yakni Belimbing Dewa dan jambu biji merah. Dan belimbing saat ini sudah jadi ikon Depok," paparnya pada Bisnis.com di Balai Kota Depok, Selasa (9/9/2014).
Dia menjelaskan buah belimbing yang dihasilkan para petani Depok terdapat di kawasan Sawangan. Para petani tengah antusias menanam buah tersebut seiring permintaan dari ritel dan pasar moderen cukup tinggi.
Menurutnya, buah belimbing khas Kota Depok itu memiliki rasa manis, tampilan cantik dan warna cerah, sehingga apabila seseorang mencicipi buah tersebut akan ketagihan.
Untuk itu, kata dia, hasil panen buah belimbing dan jambu biji merah selalu dipesan jauh-jauh hari oleh pasar moderen atau ritel yang terdapat di Depok dan Jakarta. "Hasil panen belimbing sudah banyak ditunggu para peritel," paparnya.
Harga Belimbing Dewa khas Kota Depok cukup beragam, sesuai grade yang telah ditentukan petani. "Grade A, B dan C harganya beda-beda. Tapi saya lupa lagi harganya, harus konfirmasi dulu ke petaninya," papar Abdul.