Bisnis.com, JAKARTA - Mengemukanya dua pasangan calon presiden dan wakil presiden, yakni Joko Widodo-Jusuf Kalla dan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, membawa kesan dan asa tersendiri bagi sektor perumahan nasional.
Dua 'paket' pasangan calon tersebut dinilai memiliki kekuatan atau kelebihan tersendiri untuk memberikan perubahan bagi sektor penyedia papan nasional yang selama ini dianggap mati suri.
Direktur Eksekutif Indonesia Property Watch Ali Tranghanda mengatakan Ali menyatakan berdasarkan figur dan latar belakang kedua pasangan tersebut, arah kebijakan perumahan rakyat dan bisnis properti ke depan dapat dipetakan.
Menurutnya, Jokowi sebagai Gubernur Ibu Kota DKI Jakarta telah mempunyai pandangan akan pentingnya sektor papan, selain pangan dan sandang.
Konsep kampung deret, ungkapnya, dapat dijadikan model untuk perkotaan lain di Indonesia sebagai bagian dari peremajaan lingkungan kumuh.
Selain itu, pembangunan rusunawa di kawasan waduk yang merupakan aset pemprov DKI Jakarta adalah model kecil dari konsep bank tanah yang seharusnya sudah dimiliki pemerintah.
"Jusuf Kalla diharapkan dapat menjadi eksekutor andal. Program 1.000 tower rusunami yang merupakan ide yang seharusnya dapat menjadi terobosan untuk pemenuhan hunian bagi MBR," jelasnya dalam rilis, Rabu (21/5/2014).
Di pihak lain, Ali menuturkan keberpihakan Prabowo pada pedesaan seharusnya dapat dilihat secara utuh dengan keseimbangan antara wilayah pertanian dan pengembang properti sehingga tata ruang dapat diatur sebaik mungkin.
"Hatta Rajasa pumya keahlian di bidang perekonomian dapat dijadikan dasar untuk melihat bisnis properti sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari ekonomi," kata Ali.
Oleh karena itu, Ali menuturkan para pemangku kepentingan properti nasional berharap hasil pilpres nanti akan membawa perubahan dan kemajuan bagi perumahan rakyat dan pasar properti nasional.