Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TARIF LISTRIK: PLN Berlakukan Kenaikan Mulai 1 Mei 2014

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) melakukan penyesuaian tarif tenaga listrik (TTL) untuk industri menengah (I-3) dan industri besar (I-4). Tarif tersebut berlaku mulai 1 Mei 2014.

Bisnis.com, JAKARTA—PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) melakukan penyesuaian tarif tenaga listrik (TTL) untuk industri menengah (I-3) dan industri besar (I-4). Tarif tersebut berlaku mulai 1 Mei 2014.

Kepala Divisi Niaga PLN Benny Marbun mengatakan penyesuaian tarif diberlakukan bagi dua golongan industri. “Golongan industri menengah (I-3) dan golongan industri besar (I-4),” ujarnya dalam acara Coffee Morning Peraturan Menteri No. 9 Tahun 2014 di Gedung Kelistrikan, Kamis (17/4/2014).

Benny mengungkapkan kenaikan tarif akan dilakukan secara bertahap. “Setiap dua bulan sekali,” ujarnya. Kenaikan bertahap tersebut, paparnya, akan di lakukan pada Mei, Juli, September, November.

Permen Nomor 9 Tahun 2014 juga mengatur empat golongan yang dikenai penyesuaian tarif berkala (tariff adjustment) setiap bulan. Pertama, golongan rumah tangga besar (R-3) yaitu pelanggan yang menggunakan daya 6.600 VA ke atas.

Kedua, Bisnis menengah (B-2) yakni pelanggan dengan daya 6.600 VA sampai dengan 200 kVA. Ketiga, golongan bisnis besar yang memiliki daya 200 kVA ke atas. Terakhir, kantor pemerintah sedang (P-1) yang menggunakan daya dari 6.600 VA hingga 200 kVA.

Keempat golongan tersebut akan dikenai tarif yang disesuaikan setiap bulan. Disesuaikan dengan peningkatan ataupun penurunan salah satu dan/ atau beberapa faktor yang dapat mempengaruhi biaya pokok penyediaan tenaga listrik. Ketiga faktor tersebut yaitu kurs rupiah terhadap dollar, Indonesian crude price (ICP), dan atau inflasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fauzul Muna
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper