Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

India Alokasikan Subsidi Pupuk Rp121 Triliun

Negara berkembangan tetap akan memberikan subsidi pertanian sebagai sektor penopang ketahanan pangan. Tahun ini, Pemerintah India menetapkan subsidi pupuk sebesar Rp121 triliun untuk 2013.

Bisnis.com, NUSA DUA, Bali — Negara berkembangan tetap akan memberikan subsidi pertanian sebagai sektor penopang ketahanan pangan. Tahun ini, Pemerintah India menetapkan subsidi pupuk sebesar Rp121 triliun untuk 2013.

“Ini masalah ketahanan pangan. Dalam hal ini India menempuh kebijakan subsidi dengan tujuan akhir mensejahterakan petani dan ketahanan pangan," kata Dirjen Asosiasi Produsen Pupuk India  Satish Chander, Rabu (6/11/2013).

Chander mengatakan hal tersebut pada acara International Fertilizer Industry Association (IFA) Crossroads Asia-Pacific 2013, di mana sejumlah negara berkembang a.l. India, China, Pakistan, Bangladesh dan Indonesia membahas tentang pentingnya pemberian subsidi bagi sektor pertanian.

Pemerintah India, menurutnya,  juga mengunci harga pembelian gas domestik India, yaitu sebesar US$4,14 per MMBtu. Sebelumnya harga kontrak gas alam di India untuk kuartal April-Juni 2013 sebesar US$6,83 per MMBtu.

“Di India industri pupuk termasuk dalam kategori industri strategis yang dikontrol pemerintah. Produksi dan distribusi pupuk tidak dapat diserahkan sepenuhnya kepada mekanisme pasar,” ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Chamdan Purwoko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper