Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kakao Capai Level 21 Bulan Tinggi, Indikasi Permintaan Meningkat

Bisnis.com, LONDON - Kakao mencapai level harga tinggi 21 bulan di London, menyusul hasil pengolahan data Eropa yang mengisyaratkan permintaan terhadap komoditas itu cukup kuat. Adapun kopi robusta maju di tengah penyusutan stok.

Bisnis.com, LONDON - Kakao mencapai level harga tinggi 21 bulan di London, menyusul hasil pengolahan data Eropa yang mengisyaratkan permintaan terhadap komoditas itu cukup kuat. Adapun kopi robusta maju di tengah penyusutan stok.

Pengolahan kakao pada kuartal ketiga di Eropa naik 4,7%, demikian pernyataan Asosiasi Kakao Eropa, hari ini. Angka tersebut mendekati kenaikan 5,2% yang diperkirakan dalam survei Bloomberg.

Tahun lalu, penggilingan turun 16% karena perusahaan yang melaporkan lebih sedikit, dan margin pengolahan yang menipis. Pabrik-pabrik yang sama melaporkan tahun ini dan periode 2012, kata Sekretaris Jenderal ECA Isabelle Adam, hari ini Kamis (10/10/2013).

“Ini tentu baik, angka positif,” kata Jonathan Parkman, wakil kepala broker kontrak dan opsi pertanian Marex Spectron Group, di London, hari ini. “Ini lebih relevan daripada tahun lalu. Kami punya data parsial dari Afrika dan dari Brasil , dan mereka berdua terlihat baik, sehingga grinds global tampaknya akan naik setidaknya 3%.”

Kakao untuk pengiriman Desember naik 0,7% menjadi £ 1.766 ( $ 2.815 ) per metrik ton pada pukul 10:56 di NYSE LIFFE di London. Kontrak tersebut telah menyentuh £ 1.769 , tertinggi setidaknya sejak 15 Desember 2011.

Kakao untuk pengiriman bulan yang sama naik 0,7% menjadi US$2.723 per ton di ICE Futures US di New York.

Pengolahan pada kuartal ketiga mencapai 331.514 ton, sedangkan angka kuartal kedua direvisi lebih rendah menjadi 310.188 ton, data di website ECA. Fuchs & Hoffmann GmbH , penggiling milik Kruger GmbH & Co, berhenti pelaporan kinerjanya pada kuartal ketiga 2012.

“Permintaan kakao masih dalam pemulihan,” kata Carsten Fritsch, analis pada Commerzbank AG di Frankfurt, dalam sebuah laporan e-mail hari ini. "Pengolahan kakao grinding sedang terpcu oleh peningkatan margin.”

Kopi robusta untuk pengiriman November naik 1% menjadi US$1.739 per ton di NYSE Liffe. Kopi arabika untuk pengiriman Desember naik 0,6% menjadi US$1,1595 per pon di ICE.

Stok robusta dilacak oleh NYSE Liffe turun 19% dalam 2 minggu sampai 30 September menjadi 60.380 ton, di bawah batas 75.000 ton pada pengiriman ke pedagang tunggal.

Gula rafinasi atau gula putih untuk pengiriman Desember naik 0,2% menjadi US$498,20 per ton di London. Gula mentah untuk pengiriman Maret turun 0,4% menjadi 18,52 sen per pon di New York .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fatkhul-nonaktif
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Bloomberg

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper