Bisnis.com, JAKARTA - Tidak hanya meluncurkan penggunaan WiFi berbayarnya hari ini, Garuda Indonesia juga memberikan layanan inflight entertainment.
"Penumpang Garuda Indonesia yang melakukan penerbangan dengan pesawat 777-300ER juga dapat menikmati layanan Live TV atau siaran televisi langsung yang terdiri dari enam channel internasional," ujar VP Corporate Communications Garuda Pujobroto dalam siaran pers Rabu (2/10/20130).
Adapun channel yang dapat dinikmati yaitu CNN International, BBC World, BBC Arabic, NHK World Premium, Euronews, dan CNBC.
Dengan adanya fasilitas tersebut, penumpang di seluruh kelas, baik First Class, Executive Class, maupun Economy Class, dimungkinkan untuk dapat mengakses program siaran televisi langsung, seperti pertandingan sepak bola di channel olahraga yang tersedia serta program hiburan lainnya, tanpa dikenakan biaya tambahan.