BISNIS.COM, JAKARTA—Lippo Group menambah pusat perbelanjaan baru di Kota Palembang, yakni Lippo Plaza Jakabaring yang resmi dibuka pada pekan ini.
Direktur Graha Pinaringan Deborah Rosanti, Pengembang Lippo Plaza Jakabaring, mengungkapkan pusat perbelanjaan tersebut memiliki luasan sekitar 12.000 m2.
”Lipp Plaza Jakabaring didisain dengan konsep minimalis modern. Pusat perbelanjaan baru di Palembang ini berdiri di atas lahan seluas 26.000 m2,” paparnya dalam rilis yang diterima Bisnis hari ini, Sabtu (8/6/2013).
Dia mengungkapkan dari total luas bangunan yang ada, 75% di antaranya atau sekitar 10.000 m2 akan disewakan kepada anchor tenant, sementara 25% sisanya kepada speciality tenant.
Kehadiran Lippo Plaza Jakabaring dengan total nilai investasi Rp450 milyar ini, sambungnya, diharapkan mampu menjadi pusat perbelanjaan terpadu yang memenuhi kebutuhan masyarakat mulai dari kebutuhan sehari-hari hingga kebutuhan akan gaya hidup dan hiburan.
Deborah mengatakan tujuan lain dibangunnya pusat perbelanjaan ini juga untuk menjadi salah satu fasilitas pendukung kawasan pusat olahraga Jakabaring.
Saat ini, lanjutnya, pusat olahraga di Jakabaring terletak di seberang ulu, dan merupakan salah satu kawasan yang sedang berkembang pesat yang akan menjadi pusat pemerintahan Palembang nantinya.
Direktur Pengelola Lippo Plaza Jakabaring Roy Mandey memperkirakan secara total Lippo Plaza Jakabaring akan menyerap tenaga kerja sekitar 600 orang masyarakat kota Palembang dan wilayah sekitarnya.
Beberapa tenant yang ada, sebutnya, antara lain Solaria, Es Teller 77, Marie Brown, Strawberry, Julia Jewelery, Optik Melawai, B Fit, Nobu Bank, Christopher Salon, Momo Gadget, dan pusat olahraga Billiard bertaraf Internasional.
Dua anchor tenant Lippo Plaza Jakabaring yaitu Hypermart & Matahari Department Store, sambungnya, sudah terlebih dahulu meresmikan gerainya pada Mei lalu.
Adapun unit bisnis Lippo Group di Palembang lainnya yang telah beroperasi sebelumnya adalah Palembang Square, Rumah Sakit Siloam Sriwijaya, dan Hotel Aryaduta.