JAKARTA: PT Jasa Marga selaku operator jalan tol Purwakarta-Bandung-Cileunyi saat ini sedang membersihkan longsoran dari badan jalan.
Seperti diketahui Jalan tol Purwakarta-Bandung-Cileunyi km 100, daerah Darangdan, arah Jakarta mengalami longsoran tanah pada pukul 18.30.
Longsoran tersebut menutupi ruas jalan ke arah Jakarta sehingga kendaraan tidak dapat melintas.
Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Bisnis, Selasa (12/2/2013), saat ini kendaraan yang menuju Jakarta untuk sementara diarahkan keluar di Gerbang Tol (GT) Cikamuning atau GT Padalarang Timur.
Selain itu, Jasa Marga juga sedang mempersiapkan sistem arus melawan arah (contra flow) agar kendaraan dari arah Bandung bisa melewati melalui jalur Jakarta-Bandung.
Adapun untuk jalur Jakarta ke arah Bandung tidak mengalami kendala, masih dapat dilalui kendaran.
Kepala Pusat Komunikasi Jasa Marga Wasta Gunadi mengatakan longsor tersebut diakibatkan derasnya hujan.
"Sekitar pukul 18.30 WIB telah terjadi longsor dari bukit di KM 100 Jalan Tol Cipularang setinggi 1,5 meter dan sepanjang 100 meter sehingga menutup jalur dari arah Bandung menuju Jakarta," ujarnya saat dihubungi Bisnis, Selasa (12/2/2013).
Hingga saat ini, lanjutnya, kami masih mengupayakan pembersihan tanah longsor di badan jalan. (ra)