JAKARTA: Maskapai AirAsia Indonesia menambah frekuensi penerbangan untuk rute Jakarta--Penang, Malaysia menjadi 2 kali sehari.“Kami sangat senang dapat memberikan kemudahan untuk para pelanggan kami yang ingin berkunjung ke Penang dengan menambah frekuensi penerbangan menjadi 2 kali sehari," kata Presiden Direktur AirAsia Indonesia Dharmadi, akhir pekan.Dia menambahkan kini penumpang memiliki pilihan jadwal terbang, yaitu di pagi hari pukul 05:00 WIB dan sore hari pukul 16:15 WIB. "Penambahan frekuensi penerbangan ini sekaligus akan memperkuat konektivitas internasional kami,” katanya.Dharmadi menjelaskan Penang dikenal dengan statusnya sebagai UNESCO World Heritage Site. George Town, ibukota dari Penang, sangat kaya dengan berbagai macam bangunan bersejarah yang bentuknya sangat khas dengan gaya arsitektur Eropa kuno. Penang juga memiliki lokasi wisata alam menarik seperti Tropical Spice Garden dan juga Tropical Fruit Farm. Bagi yang ingin bersantai di daerah pantai, dapat mengunjungi Pantai Batu Ferringhi yang cantik dan eksotis."Selain terkenal akan lokasi-lokasi wisata tersebut, Penang juga telah dikenal sebagai salah satu tujuan wisata medis atau medical tourism di kalangan masyarakat Indonesia. Banyak dari mereka mengunjungi kota tersebut untuk mendapatkan perawatan kesehatan terbaik dengan harga yang lebih terjangkau," tutur Dharmadi.(faa)
AirAsia tambah frekuensi penerbangan Jakarta-Penang
JAKARTA: Maskapai AirAsia Indonesia menambah frekuensi penerbangan untuk rute Jakarta--Penang, Malaysia menjadi 2 kali sehari.“Kami sangat senang dapat memberikan kemudahan untuk para pelanggan kami yang ingin berkunjung ke Penang dengan menambah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Arif Gunawan Sulistyono
Editor : Dara Aziliya
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

58 menit yang lalu
Harga Pangan Sabtu (26/4): Beras, Cabai, Bawang Kompak Turun

5 jam yang lalu
Bank Dunia Prediksi Sri Mulyani Makin Hemat Belanja pada 2025
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
